Wow… Mlethiz MBKW2 Siapkan Underbone 2 Tak, Basicnya Honda Tena 110

BeritaBalap.com-Makin banyak saja mekanik papan atas nasional yang ingin dolanan alias mainan balap bebek 2 tak. Faktanya memang semakin ramai di berbagai penjuru daerah.  Oh ya, disebut dengan istilah mekanik papan atas nasional bagi kiliker yang sudah terbukti juara nasional, utamanya di level seeded. Jelas ya, biar tidak salah persepsi ataupun cemburu.

Kabar spesial, tuner asal Sleman Yogyakarta, Mlethiz MBKW2 juga mempersiapkan underbone 2 tak. Proses riset berjalan rada lambat karena memang fokus dahulu di balapan bebek 4 tak (Kejurnas Motoprix) dan Sport 250 cc & 150 cc (IRS 2018). Maklum saja, banyak tim yang diback-up Mlethiz MBKW2 yang memang laris-manis.

“Saya sudah siapkan dan sedang dibangun. Basicnya Honda Nova Tena 110, “tukas Mlethiz saat berkomunikasi langsung dengan penulis. “Jadi Honda Tena ini motor saya pribadi. Ini bangun dan riset sendiri. Secara bertahap, juga sedang mempersiapkan berbagai perangkat penunjang, “tambah Mlethiz MBKW2 yang mengawal tim Astra Motor Racing Team Yogyakarta (ART Jogja).

koizumi

Boleh jadi, persiapan perangkat after market Honda Tena yang notabene model ayam jago butuh waktu. Karena memang kudabesi yang populer di era tahun 2000-an lewat tim Star Racing ini diimpor dari Thailand.

Saat kejayaannya, Honda Tena dari tim Star Racing banyak menggunakan perangkat Honda RS125 yang dipakai di level motoGP. Sekilas informasi saja, spesifikasi mesin Honda Tena ialah 52 mm X 49,55 mm dengan bekal tenaga standar pabrik yang hampir menyentuh 16 HP (Horse Power).

Sebelumnya, Gendut GDT Racing juga membangun underbone 2 tak dengan dukungan juragan knalpot Cream-pie Jogja. Dalam hal ini, berbasic Yamaha 125 Z yang diklaim sudah menyentuh tenaga 36,9 HP (Horse Power). Targetnya antara 38-40 HP. Kita tunggu saja ya, bagaimana ramainya bebek 2 tak ataupun underbone yang digarap tuner-tuner yang selama ini langganan juara nasional. Makin seru aja ya ! BB1  

Facebook Comments

You May Also Like