Menang Superpole ! Willy Hammar & Alfi Husni Gondol Rp 5 Juta di Final LFN HP969 Road Race Surabaya

BeritaBalap.com- Setelah memenangkan sesi Superpole, Willy Hammar dan Alfi Husni berhasil menggondol Rp 5 juta di final LFN HP969 Road Race Championship 2024 yang berlangsung dilintasan Gelora Bung Tomo, Surabaya (16/11).

Wilman Hammar, pembalap yang akrab disapa Willy Hammar dari tim Gemilang Vreinz RH57 Donta HNJGraphix ini berhak mendapatkan Rp 5 juta setelah memenangkan sesi Superpole dikelas Bebek 2T 130cc TU Undebone Expert dengan mencatatkan best time 43,711 detik.

BACA JUGA : Hasil Kualifikasi Final LFN HP969 Road Race Championship 2024 Surabaya

koizumi

Sedangkan Aldiaz Aqzal Ismaya dan Alfi Husni menyusul diurutan ke-2 dan ke-3 menempel ketat dengan catatn waktu 43,795 dan 43,901 detik. Kurang maksimal dikelas Bebek Underbone 130 Expert, Husni Zainul Faudzy, akrab disapa Alfi Husni tercepat di Superpole Bebek 4T 150cc TU Expert.

Secara meyakinkan, pembalap andalan Ziear LFN HP969 JPNW YDJ14 RBT34 Intan Cairo The Storkes 55 ini mencetak best tim 43,886 detik. Sedangkan pesaing-pesaing lainnya, mencatatkan best time diangka 44 detikan lebih.

BACA JUGA : Hasil Superpole Dan Race Final LFN HP969 Road Race Championship 2024 Surabaya (Sabtu)

“Engga ada strategi khusus, cuma saya memang sudah terbiasa melakoni sesi Superpole diajang Sumatera Cup Prix (SCP). Jadi, mengalir saja,” tukas Alfi Husni. So, selamat buat Willy Hammar & Alfi Husni yang masing-masing sudah mengantongi Rp 5 juta di Final LFN HP969 Road Race Surabaya. Edhot

Facebook Comments

You May Also Like