BeritaBalap.com-Mantap sekali ! Duet kakak-beradik Galang Hendra Pratama (GHP) dan Aldi Satya Mahendra (ASM) melanjutkan trend positif dalam sesi Superpole atau babak kualifikasi WorldSSP300 Aragon Spanyol (27 September).
Masing-masing berada di starting grid ke-3 dan ke-2. Jadi pada baris pertama ya. Sebelumnya, GHP dan ASM juga tampil kompetitif di babak latihan bebas (FP). Deretan ke-4 dan ke-2. Adapun pole position atau posisi terdepan diraih pembalap Belanda Veneman.
WorldSSP300 Aragon memang menjadi spesial untuk dinikmati karena pembalap tanah air ASM berpeluang meraih juara dunia. Petarung asal Yogyakarta usia 17 tahun tersebut berada di posisi pertama dalam klasemen sementara WorldSSP300.
BACA (JUGA) : Duet Kakak-Beradik GHP dan ASM Posisi ke-4 dan ke-2 Latihan Bebas WorldSSP300 Aragon
Saat ini ASM berjarak 12 poin dari Veneman. Alhasil, sangat berpeluang merenggu jawara dunia WorldSSP300. Kita doakan saja semoga ASM dapat memperoleh poin signifikan untuk dibawah dalam seri final di Jerez Spanyol pada pertengahan Oktober nanti. BB1
Hasil Kualifikasi :