Tumben KTM Tercepat ! Ini 10 Rider Lolos Langsung Q2 MotoGP Motegi

BeritaBalap.com- KTM ternyata spesial di Sirkuit Motegi Jepang. Ini dalam babak practice (Jumat 4 Okt) yang menentukan siapa 10 rider yang langsung lolos kualifikasi 2 (Q2) ataupun harus menjalani kualifikasi 1 (Q1) dahulu.

Brad Binder (Red Bull KTM Factory) yang terdepan dengan catatan waktu 1 Menit 43,436 detik. Marc Marquez (Gresini Racing) di posisi ke-2 dengan gap tipis 0,033 detik.

Bagaimana dengan Jorge Martin (Pramac Racing) dan Francesco Bagnaia “Pecco” (Ducati Lenovo) yang sedang bersaing meraih gelar juara dunia MotoGP ? Martin ada di posisi ke-3, sedangkan Pecco di deretan 7 besar. Sayangnya, untuk deretan 10 besar, semuanya dari pabrikan Eropa.

koizumi

BACA JUGA : Tinggal Martin Vs Pecco Perebutan Juara Dunia ? Bastianini dan Marquez Sudah Berat ! Ini Komentar Dall’Igna

Petarung motor Jepang belum bisa berbuat banyak. Takaaki Nakagami (LCR Honda) yang terbaik diantara pelaga Jepang dimana ia berada di urutan ke-12. Tentu saja, menarik untuk mengetahui hasil Q1 dan lanjut Q2. BB1

10 Rider Langsung Menuju Q2 (MotoGP Motegi) :

1. Brad Binder (ZA), KTM, +1:43.436 menit
2. Marc Marquez (E), Ducati, +0.033 detik
3. Jorge Martin (E), Ducati, +0.132
4. Pedro Acosta (E), KTM, +0.147
5. Enea Bastianini (I) Ducati, +0.169
6. Maverick Vinales (E), Aprilia, +0.284
7. Francesco Bagnaia (I), Ducati, +0.318
8. Alex Marquez (E), Ducati, +0.597
9 .Fabio Di Giannantonio (I), Ducati, +0,646
10. Marco Bezzecchi (I), Ducati, +0,773

Sisanya Harus Jalani Q1 :

11. Jack Miller (AUS) KTM, +0,803
12. Takaaki Nakagami (J), Honda, +0,822
13. Franco Morbidelli (I), Ducati, +0.890
14. Fabio Quartararo (P), Yamaha, +0.965
15. Aleix Espargaro (E), Aprilia, +1.034
16. Joan Mir (E), Honda, +1.234
17. Johann Zarco ( F), Honda, +1.249
18. Raul Fernandez (E), Aprilia, +1.258
19. Augusto Fernandez (E), KTM, +1.433
20. Alex Rins (E), Yamaha, +1.514
21. Luca Marini (I) , Honda, +1.682
22. Lorenzo Savadori (I), Aprilia, +2.427
23. Remy Gardner (AUS), Yamaha, +3.280

Facebook Comments

You May Also Like