Marquez : Saya Tidak Ingin Jatuh 23 Kali (lagi) Untuk Juara Dunia

BeritaBalap.com-Menarik apa yang diakui Marc Marquez (Repsol Honda) dalam press conference MotoGP 2019 Qatar yang berlangsung Kamis (7 Maret). Bahwa juara dunia MotoGP 2018 tidak ingin lagi mengalami insiden jatuh hingga 23 kali seperti yang dialami tahun lalu.

BACA (JUGA) : Wow… Kontrak MotoGP Qatar Diperpanjang Hingga Tahun 2031, Masih 12 Tahun !

Terkecuali memang dalam kondisi yang memang harus dijalani. Akan tetapi, upaya untuk menghindari akan lebih diantisipasi. Itu logika sederhananya. Dipastikan, Marquez yang saat ini berusia 26 tahun tidak ingin mengalami resiko cedera serius yang bisa menganggu perfoma balapnya. Maklum saja, Marquez saat ini masih dalam proses pemulihan setelah operasi pada cedera bahu yang cukup serius.

koizumi

“Tidak, itu tidak mungkin. Tentu saja, saya ingin angka itu turun. Tetapi jika saya harus jatuh 23 kali untuk mendapatkan gelar, saya tidak punya masalah dengan itu, “tegas Marquez.

“Saya hampir kembali ke kondisi 100 persen. Tentu saja, saat tes pramusim tidak biasanya karena pasca operasi, tetapi itu bekerja dengan cukup baik, terutama dalam tes terakhir. Meskipun saya tidak bisa melakukan dengan waktu lama, tetapi yang paling penting adalah saya merasa siap secara fisik. Kami juga membuat kemajuan yang baik dengan motor dan mesin. Kami memperoleh kecepatan tertinggi dan saya senang dengan peningkatan yang kami buat”tambah Marquez.

Pada bagian lain, Marquez juga tidak dapat menilai bagaimana peta kekuatan MotoGP 2019. Bahkan dia mengilustrasikan bahwa tidak ada yang menduga kalau Dovizioso menjadi pesaing kuatnya dalam 2 tahun belakangan ini (2017-2018).

“Seharusnya tidak dilupakan bahwa dua belas bulan yang lalu kami berbicara sedikit tentang Dovi, tetapi ia akhirnya menjadi lawan terbesar saya dalam gelar. Saya ingin lihat bagaimana Yamaha, Ducati, dan Suzuki meningkat dan dimana kita berdiri sebagai perbandingan. Tetapi ada musim yang panjang di depan kita, jadi kita harus fokus pada diri kita sendiri untuk saat ini, “tukas Marquez yang sudah memenangkan 70 kali balapan. BB1

Facebook Comments

You May Also Like