BeritaBalap.com-Awas… gacoan KTM, Brad Binder secara perlahan poinnya mendekat. Walau bermasalah pada awal perjalanan seri Moto2 dimana mengalami problem sasis, namun kemudian pembalap tim Red Bull KTM Ajo ini dapat menusuk. Nilainya bertambah signifikan.
Faktanya, saat ini sudah berada di posisi ke-3 dalam klasemen sementara Moto2. Dalam 8 seri terakhir, Binder beroleh 136 poin, sedangkan Alex Marquez yang menjadi pimpinan standing point justru mendapat 113 poin.
Hanya memang di awal seri, Brad Binder tidak optimal. Motivasi kuat hadir pada Binder yang pastinya belum menyerah dalam meraih juara dunia Moto2. Perbedaan 44 poin bukan menjadi penghalang. Masih ada 4 putaran yang memperebutkan 100 nilai.
“Saya tidak sabar menunggu balapan berikutnya, “tukas Brad Binder. Konteks Binder ini didukung langsung oleh Aki Ajo sebagai owner-team. “Selama kami memiliki peluang secara teoretis, maka kami berjuang. Kita harus terus mendorong dan mengejar ketinggalan, “tukas Brad Binder yang saat ini berusia 23 tahun.
Oh ya, tahun depan, Binder melangkah ke level MotoGP (2020) di tim Tech3 KTM. Kembali berduet dengan Oliveira setelah bersama saat balap Moto2 (2018). Mantapnya pula, Binder akan diberikan waktu untuk pertama kalinya mencoba pacuan MotoGP KTM Rc16 pada tes Valencia, November nanti. Ini sesuai janji bos KTM, Pit Beirer.
“Itu hanya janji yang dibuat oleh Pit Beirer. Pit berjanji kepada Brad setahun yang lalu bahwa ia akan diizinkan untuk mengendarai KTM MotoGP selama setengah hari di tahun 2019 jika ia memenangkan kejuaraan dunia Moto2 di tahun 2018. Jadi kami telah memenuhi janjinya di Sachsenring dan Brno, “timpal Mike Leitner sebagai manajer tim MotoGP. BB1
Klasemen Sementara Moto2 :