Jack Miller Mengaku Masuk Skuad Honda di Suzuka 8 Hours, Padahal Sebelumnya Kritik Keras

Pebalap tim Marc VDS Honda, Jack Miller mengaku bahwa ia menjadi bagian dalam skuad tim Honda yang akan bertarung di balap ketahanan Suzuka 8 Hours yang akan berlangsung akhir Juli nanti (27-30 Juli). Demikian yang diutarakannya di media crash.net walau memang belum ada pengumuman resmi.

“Saya ingin, kita tidak bisa mengatakan apapun, saya pikir pengumuman akan segera terjadi, “ujar Jack Miller, petarung usia 23 tahun asal Australia  yang pernah meraih runner-up Moto3 (2014). Jadi Miller melengkapi formasi tim MuSASHI RT HARC-PRO Honda yang akan diperkuat Takumi Takahashi dan Takaaki Nakagami. Mereka akan membesut pacuan Honda CBR1000RR SP2.

Kondisi demikian memang menjadi menarik karena sebelumnya Miller beberapa kali mengkritik pihak Honda. Ia merasa dianaktirikan. Terlebih menyangkut perfoma mesin RC213Vnya yang disebut loyo dalam akselerasi dibanding Marquez, Pedrosa dan Cruthlow. Bahkan ditekankan Miller bahwa pacuannya saat ini tidak ada perubahan sejak seri Qatar lalu.

koizumi

Ditambah kontraknya yang sudah berakhir belum juga diperpanjang pihak HRC. Yang pasti, tugas berat ada di pasukan Honda untuk mengalahkan dominasi juara pasukan Yamaha Factory Racing Team (YFRT) di Suzuka 8 Hours tahun lalu. Di 2017 ini YFRT dipersenjatai Alex Lowes, Michael van der Mark dan Katsuyuki Nakasuga. BB1

Facebook Comments

You May Also Like