Jorge Martin Tidak Akan Bisa Juara Dunia MotoGP Diatas Aprilia Karena Masalah RS-GP ?

BeritaBalap.com-Juara dunia MotoGP 2024 Jorge Martin diprediksi kuat akan sulit untuk kembali kompetitif diatas pacuan Aprilia yang dibelanya musim depan (2025). Jadi fakta perfomanya Aprilia memang jauh dibawah Ducati yang sangat dominan.

Bahkan juara dunia MotoGP 2010, 2012 dan 2015 Jorge Lorenzo menegaskan bahwa Jorge Martin akan bersama dengan motor yang tertinggal. Ada beberapa masalah serius. Terlebih Jorge Martin dianggapnya tidak akan mampu menonjolkan skill balapnya yang spesial saat melakukan akselerasi.

BACA (JUGA) : Pecco Jadi Sejarah Pertama Pembalap MotoGP Dengan 11 Kali Juara Tapi Tidak Juara Dunia ?

koizumi

“Ducati itu sangat lengkap, bahkan tidak ada titik lemahnya. Sebaliknya, Aprilia tertinggal, ini adalah motor yang sering kebablasan dan terlalu lama berada pada sudut tertentu, sedangkan salah satu keunggulan Martin adalah akselerasi yang dihasilkannya saat momen berakselerasi. Adaptasinya akan sulit, tetapi jika Aprilia mengambil langkah dan motornya menjadi kompetitif, maka Jorge bisa menjadi juara. Mengapa tidak ?, “terang Jorge Lorenzo yang dilansir dari Corsedimoto.

Pada bagian lain, manajemen tim Pramac Racing mengungkapkan bagaimana perjuangan yang mereka lakukan bersama Jorge Martin hingga meraih predikat juara dunia. Makin spesial, ini diklaim sebagai yang pertama di era MotoGP dimana tim satelit merebut jawara dunia. VR46 bersama tim Nastro Azzuro pernah melakukannya tetapi di masa balapan 2 tak GP500 (2001).

BACA (JUGA) : Juara Dunia MotoGP 2024 Jorge Martin Samai Rekor VR46 Setelah 23 Tahun, Soal Apa ?

“Kami telah menunjukkannya dengan nilai yang berharga, sebuahkeinginan, keluarga, keberanian, pembalap hebat dan orang-orang baik hingga kami bisa memenangkan kejuaraan dunia, “tutur Gino Borsoi selaku manajer tim Pramac Racing.

Jorge Martin kemudian angkat bicara dan secara mengejutkan mengutip sebuah ungkapan dari Silvio Berlusconi yang merupakan mantan PM Italia dan pemilik AC Milah yang sudah meninggal dunia Juni 2023 lalu. “Seperti yang dikatakan Berlusconi : (kita) lebih kuat dari kemalangan, (kita) lebih kuat dari rasa iri. Kami menang !, “tukas Jorge Martin. BB1 
Facebook Comments

You May Also Like