BeritaBalap.com- Gelaran Bhayangkara Open Road Race 2025 siap disuguhkan dilintasan non permanen Islamic Center Ciamis pada 9-10 Agustus mendatang. Gelaran ini bakal jadi obat rindu setelah vakum 7 tahun lamanya dari gelaran balap khususnya Road Race.
Hyupe, tahun 2018 silam, gelaran Night Race persembahan Montesz Indonesia menjadi tontonan spesial bagi pecinta balap kota amis (manis), Ciamis. Kini, untuk mengobati kerinduan hadirnya gelaran balap, berbagai pihak terkait bersinergi untuk mewujudkannya.


Hajat balap ini digagas atas kerja sama antara IMI Pengcab Ciamis, Pemerintah Kabupaten Ciamis melalui Disbudporda Ciamis, Polres Ciamis serta dukungan dari berbagai sponsor seperti MR Pully dan komunitas otomotif. Mantap nih, sinergitas yang spesial!
Dr. H. Herdiat Sunarya selaku Bupati Ciamis dan AKBP Akmal, S.H., S.I.K., M.H. selaku Kapolres Cimais menjadi sosok penting dalam mendukung suksesnya penyelenggaraan balap jalanan legal ini. Sebanyak 22 kelas akan diperlombakan untuk meramaikan gelran balap.
Cukup mengeluarkan kocek antara Rp 500 ribu hingga Rp 750 ribu (tergantung kelas yang diikuti) kalian bisa mendaftarkan diri untuk bersaing pada event balap ini. Rugi kalau engga ikut ! Pasalnya, ada 6 Juara Umum (JU) yang akan diperebutkan pada gelaran tersebut.
Mulai dari JU Matic Open (Rp 3 Juta), JU Matic Pemula (Rp 2 juta), JU Bebek 2T Open (Rp 2 juta), JU Bebek 2T Pemula (Rp 2juta), JU Matic Local Cibatagapa (Rp 2 juta) dan Matic 130 Std Wanita (Rp 2 juta). Nah, mantap kan…! Makanya segera daftarkan diri kalian gaes…!
Untuk informasi seputar event dan pendaftaran bisa menghubungi 08122157373 dan info tehnik 082214165626. Atau bisa juga pantau informasi lengkapnya pada flyer event dibawah ini. Edhot