Yamaha Cup Race 2018 Singkawang, Kalbar : Gendut GDT Racing Datang, Mau Libas Motor Hawadis ?

BeritaBalap.com-Para jagoan balap tim garputala se-Kalimantan hadir di hajatan Yamaha Cup Race 2018 di Singkawang, Kalbar (21-22 April). Maksudnya tim-tim pabrikan ataupun privateer yang selama ini juga konsen di kompetisi Motoprix 2018 region Kalimantan ikut ambil bagian.

Mantapnya lagi, mereka bersaing di trek Taman Pasir Panjang yang notabene lintasan permanen yang memiliki panjang 1,3 km. Mantapnya lagi dan lagi, ada mekanik papan atas Pulau Jawa yang langsung hadir. Dalam hal ini, Gendut GDT Racing yang selama ini identik dengan tim Yamaha Bahtera Racing.

Gendut GDT Racing sengaja datang di Yamaha Cup Race 2018 di Singkawang Pontianak

“Saya datang untuk mengawal tim Rivaco Racing asal Sintang, Kalbar. Juga anak-anak ada yang konsen di Yamaha Adhitama, “terang Gendut GDT Racing yang juga membawa beberapa krunya.  Pastinya, dua pasukan tersebut diatas ingin mengalahkan Yamaha QQ Motorports yang selama ini tergolong dominan di balap Motoprix 2018 Kalimantan.

koizumi

Lebih tepatnya, target mengalahkan rider Aryanto Tarzan. Saat penulis datang ke paddocknya Yamaha QQ, terlihat Rapid Poppy sebagai manajer tim sedang melakukan komunikasi sehubungan kinerja penyesuaian mapping. “Kita kirim data untuk mapping ulang dari Om Hawadis di Jakarta karena ini mesin baru. Ini sedang mancari sinyal internet, “ucap Rapid Poppy. BB1   

Facebook Comments

You May Also Like