BeritaBalap.com- Wow, ribuan penonton memadati seri ke-4 Kejurnas MLDSpot Autokhana Championship 2022 Cianjur (17/9) lalu. Tepatnya pada hajat event persembahan Genta Auto & Sport yang dikomandani Mariachi Gunawan dan sukses disuguhkan disirkuit NP Terminal Pasir Hayam Cianjur (Jebrod), Cianjur, Jabar.
BACA JUGA : Hasil Juara Kejurnas MLDSpot Autokhana Championship 2022 Seri 4 Cianjur
Sangat beralasan jika ribuan penonton berbondong-bondong memadati venue yang sudah terbiasa dipakai ajang event slalom baik level Kejurda maupun Kejurnas. Maklum, selain dihadiri para peslalom terbaik di Indonesia dengan total 151 peserta yang beradu skill untuk mendapatkan waktu terbaik, suguhan kemasan event juga terbilang sangat spesial.
Setia mengusung sajian balap berbalut kentalnya suasana entertainment atau istilahnya Sportainment terbukti ampuh menyedot ribuan animo penonton. Hampir tidak ada space yang kosong pada 10 tribun penonton dimana 1 tribun mampu menampung 75 orang, bahkan yang tidak kebagian rela berdiri memadati dan mengelilingi area lintasan.
“Antusias penonton sangat luar biasa. Mereka juga berdesakan memdati hampir semua booth seperti food court, kontes mobil hingga games. Ohiya, tahun 2019 kita juga hadir dikota Cianjur, suasananya juga ramai, tapi kali ini lebih istimewa pengunjungnya,” terang Mariachi Gunawan.
Hadirnya female DJ dan Queen Percussion Indonesia juga menjadi daya tarik tersendiri, membuat semarak dan betah bertahan di Terminal Pasir Hayam. Terlebih, penonton juga bisa mendukung langsung peslalom wanita asal Cianjur, Keizha Venda Salsabilla yang berhasil menjadi runner up dikelas Kejuaraan Nasional Wanita.
“Selain Keizha yang selalu langganan podium dikelas wanita, Jabar juga memiliki bibit-bibit peslalom potensial yang bersaing diajang ini. So, nantikan putaran selanjutnya yang tidak kalah seru untuk dinikmati. Soalnya hingga putaran 4 dan masih menyisakan 2 seri peluang meraih juara umum masih terbuka lebar,” pungkas Mariachi. Edhot