BeritaBalap.com-Menarik jika mencermati hasil kualifkasi Kejurnas Sport Mandalika yang mengusung tajuk Mandalika Racing Series yang memasuki seri perdana dan pastinya dihajat bersamaan dengan WorldSBK 2023 Mandalika. Hasil kualifikasi Sabtu pagi (4 Maret), ada di bawah berita ini.
Disebut menarik karena ada nama-nama baru di pentas balap nasional. Maksudnya baru ketika bicara konteks skill dan jam terbang. Adalah Reykat Fadillah yang ada di grid ke-3 dan M Alif Adamsyah di grid ke-5. Juga beberapa nama lain.
Padahal dibawahnya banyak nama-nama pembalap terbaik, bahkan yang selama ini konsen di Supersports 600 Asia (ARRC) dan pernah balap dunia (WorldSSP), balap Eropa bLU cRU R3 European Champ ataupun AP250 (ARRC). Maksudnya Galang Hendra Pratama, Wahyu Nugroho, Rafid Topan, Rey Ratukore dan lain-lain.
Konteks regulasi teknis menjadi konsen serius. Banyak suara atau aspirasi yang muncul. Intinya kedepan lebih jelas, lebih baik dan lebih seimbang. Anggap saja ini putaran awal yang memang serba mendadak. Wajib diapresiasi dahulu karena sudah lama vakum.
Kita memang belum menemukan formulasi yang tepat yang dapat membuat persaingan Kejurnas Sport 250 lebih seimbang. Lebih sedap ditonton seperti yang terjadi dalam regulasi AP250 (Asia Road Racing Championship) dengan langkah pembatasan RPM ataupun aturan diameter Throttle Body.
Ingat pula, balap dunia WorldSSP300 juga dibuat seru dengan aturan teknis tertentu sehingga YZF-R3 ataupun Ninja 400 tidak dominan ataupun di WorldSSP sehubungan perfoma YZF-R6 dan ZX-6 yang tidak mendominasi, termasuk motor-motor bersilinder lebih besar didesain downgrade atau membatasi perfomanya
Jangan lupa, petarung MotoGP Marc Marquez (Repsol Honda) pernah mengatakan bahwa balapan saat ini tidak hanya bicara skill, itu percuma jika tidak didukung motor yang kompetitif. Tidak akan bisa berbuat banyak. BB1