Waduh, Bos Besar Ducati Akui Pilihan Marquez Memang Memecah Belah

BeritaBaalap.com-Menarik pengakuan Bos Besar Ducati Claudio Domenicali. Oh ya, itu bosnya Davide Tardozzi ataupun Gigi Dall’Igna ya. Beliau orang nomor satu di Ducati Corse.

Disebut oleh Domenicali bahwa keputusan manajemen Ducati yang memilih Marc Marquez memang akan menimbulkan pecah-belah. Itu sudah dipahami dan disadari. Termasuk pernah konflik serius dengan VR46 (2015) yang pastinya membuat kemarahan Rakyat Italia.

Faktanya memang 3 petarung Ducati pergi ke tim lain (Jorge Martin, Eneas Bastianini dan Marco Bezzecchi), termasuk 1 tim (Pramac Racing) pindah ke Yamaha.

koizumi

BACA (JUGA) : Setelah Setengah Musim, Marquez Akui Sulit Berjuang Raih Juara Dunia, Apa Targetnya ?

Jangan lupa, pemilik tim Pramac Racing, Paolo Campinoti juga mengatakan bahwa kepergian mereka karena Ducati tidak membawah Jorge Martin ke tim pabrikan Ducati Lenovo padahal sudah sekian tahun bersama mereka dan merupakan runner-up MotoGP 2023.

“Pilihan kepada Marquez memang memecah-belah, ”tegas Claudio Domenicali selaku CEO Ducati Corse yang dilansir Berita Balap dari Sky Italia.

“Lebih banyak di Italia (pembicaraannya, red) dibandingkan di negara lain karena sejarahnya, cara berkendaranya, dan apa yang terjadi di masa lalu, “tambah Claudio Domenicali yang akhir-akhir ini sering hadir dalam seri MotoGP, termasuk beberapa Minggu lalu di Sachsenring Jerman.

BACA (JUGA) : Apakah Miller Masuk Radar ? Bos Tim Trackhouse Aprilia Ungkap Rencana 2 Ridernya Tahun Depan

Nah, satu hal yang ditekankan oleh Domenicali bahwa mereka dalam mengambil keputusan adalah mengacu pada data. Adaptasi yang cepat Marc Marquez diatas GP23 dengan berbagai prestasinya. Konteks bakat ini yang dianggap mereka semakin membuka potensi Ducati untuk meraih juara dunia MotoGP 2025. Tapi disadari oleh Domenicali bahwa keputusan ini membutuhkan pembuktian lebih lanjut.

BACA (JUGA) : Miguel Oliveira : Pramac Racing Tentu Saja Sangat Menarik ! Apakah Sinyal Pindah Tim ?

“Itu adalah keputusan yang sangat sulit bagi kami karena kami sangat mencintai Martin. Pada akhirnya, pilihan kita adalah Marc atau Jorge, yang sudah lama bersama kami dan sangat kuat. Waktu akan membuktikan apakah keputusan ini benar atau tidak, ”tambah Cluadio Domenicali. BB1

Klasemen Sementara MotoGP :

Facebook Comments

You May Also Like