Ngerih ! LGM Gupiss Siapkan 16 Motor Untuk Tarungkan 75 Starter Hingga Kawal 3 Tim di Indonesia Open Drag Bike 2024

BeritaBalap.com- Ngerih ! LGM Gupiss siapkan 16 motor untuk tarung pada 75 kelas hingga kawal 3 tim di Indonesia Open Drag Bike 2024. Hajat balap penuh gengsi persembahan Dry Speed Manajement ini akan berlangsung dilintasan Waduk Bojongsari, Indramayu (2-3/11) akhir pekan ini.

LGM Gupiss, tim balap asal Cirebon yang juga salah satu sponsor pada gelaran Indonesia Open Drag Bike 2024 ini nampak begitu serius mempersiapkan motor pacuan para joki yang akan memanaskan 75 kelas dalam persaingan untuk memperebutkan podium kehormatan.

BACA JUGA : Siap Hadirkan Tantangan Yang Memanjakan ! Ini Jadwal Indonesia Open Drag Bike 2024 Indramayu (2-3 Nov)

koizumi

“Balap kali ini kita sudah siapkan 16 motor untuk berlaga pada 75 kelas dengan mengawal 3 tim. Mulai dari tim Ratu Speed, SYR 439 dan All in Jimat Ema. Sedangkan untuk joki kita sudah persiapkan 9 dragster yang akan bersaing dikelas Open, Pemula, Rookies, Lokwil dan Wanita,” buka Iyand ‘Kipli’ Aldistya selaku owner merangkap mekanik LGM Gupiss.

Iyand ‘Kipli’ Aldistya (T-Shirt Hitam), owner LGM Gupiss bersama Abim (Kemeja Putih), owner Ratu Speed

Weits mantap nih,…! Soal persiapan, tentunya mereka sudah melakoni dengan matang. Hal ini tentunya sehubungan dengan lintasan Waduk Bojongsari, Indramayu yang sudah bisa dimaksimalkan untuk latihan bersama dan dilengkapi GPS Timing System sejak Sabtu (26/10) hingga hari ini Jumat (1/11).

BACA JUGA : Ririn Rina Kuspita dan Ratu Speed Bertekad Pertahankan Gelar Wanita Tercepat di Drag Bike 2024 Indramayu

“Kalau bicara target, tentu semua owner maupun pembalap menginginkan hasil yang terbaik. Semoga saja event kali ini para tim, joki maupaun creww bisa saling bekerja sama dengan baik agar mendapat hasil yang kita inginkan,” tukas Kipli sapaan akrabnya yang diamini Abim, owner Ratu Speed. Edhot

Daftar dragster LGM Gupiss yang siap berlaga di Indonesia Open Drag Bike 2024 :

Open & Pemula
Sonel sudrajat
Ade owe
Aditya tegar
Nanda kancil

Rokies Jabar
Aditya tegar
Acil fahrul
Aldo
Ucok
Api kelud

Lokwil
Aldo
Ucok
Api kelud

Wanita
Ririn Rina Kuspita

Facebook Comments

You May Also Like