Ini Ungkapan Jujur Jorge Martin Yang Akan Tinggalkan Motor Terbaik Ducati Tahun Depan

BeritaBalap.com-Jorge Martin (Pramac Racing) dipastikan akan meninggalkan motor terbaik Ducati tahun depan (2025). Pembalap asal Spanyol tersebut bergabung dengan tim Aprilia.

Oh ya, motor Ducati disebut terbaik karena memang sangat mendominasi dalam 3 tahun belakangan. tentu saja, terlebih pula bagi Jorge Martin yang runner-up MotoGP 2023 dan kandidat kuat juara dunia MotoGP 2024 karena berbeda 24 poin dari Francesco Bagnaia ‘Pecco’ (Ducati Lenovo).

Hadir pertanyaan kritis, sehubungan bagaimana perasaan Jorge Martin yang harus meninggalkan motor terbaik tersebut ? Racer usia 26 tahun tersebut menjawab tidak memikirkan hal tersebut. Fokusnya adalah dapat merebut juara dunia 2024.

koizumi

BACA (JUGA) : Casey Stoner Kritik Keras Keputusan Ducati Yang Lepas Jorge Martin Calon Kuat Juara Dunia

“Tidak. Kami tidak tahu itu. Pada akhirnya, kita tidak tahu ini dan saya ingin memikirkan tahun ini dan menjalani balapan demi balapan. Setelah Valencia saya akan memikirkan tahun depan. Saya tidak tahu apa yang akan saya temukan. Saya tidak tahu apakah itu akan sangat baik atau sangat buruk, jadi saya akan memikirkannya ketika saya harus memikirkannya, ”terang Jorge Martin yang dilansir Berita Balap dari AS.

BACA (JUGA) : Luca Marini Optimis Honda Bisa Jadi Lawan Kuat Ducati, Kapan Ya…?

Pertanyaan lainnya, apakah dia pernah mempertimbangkan kembali keputusannya untuk keluar dari Ducati ? Ternyata juga tidak karena menurutnya kondisi demikian adalah perjalanan hidup yang harus dihadapi dan dijalani. Terpenting baginya adalah dapat merenggut juara dunia yang sudah lama diimpikannya.

“Tidak. Tidak pernah. Sama sekali tidak. Saya belum mempertimbangkannya kembali dan saya tidak akan mempertimbangkannya kembali. Pada akhirnya, ada situasi dalam hidup dimana kamu harus membuat keputusan dan ini adalah salah satunya. Saya telah mengikuti impian saya dan saya berharap dapat mewujudkannya, ”tambah Jorge Martin yang mana di tim Aprilia siap berduet dengan Marco Bezzecchi. BB1

Facebook Comments

You May Also Like