Michael Chang Borong Podium di Bekasi Benz Festival 2025

BeritaBalap.com- Michael Chang tampil gemilang pada gelaran Drag Race bertajuk Bekasi Benz Festival 2025 yang telah sukses dipentaskan di Meikarta Speedway, Cikarang pada 24-25 Mei lalu. Pria kelahiran 1993 silam ini sukses memborong podium di tiga kelas berbeda.

BACA JUGA : Hasil Juara Bekasi Benz Festival 2025 Meikarta

Dimulai dari kelas OMR Mercedes-Benz, Michael Chang berhasil menunjukan performa terbaiknya hingga meraih podium tertinggi. Tak berhenti di situ, ia juga keluar sebagai juara pertama di kelas Street Legal 10 Detik, serta meraih podium kedua di kelas Drag Master 8,5 Detik.

koizumi
Michael Chang borong 3 podium di Bekasi Benz Festival 2025

Ouhiya, gelaran ini merupakan persembahan spesial dari Mercedes-Benz W204 Club Indonesia Chapter Bekasi yang sukses mengemas acara dengan kemasan balap profesional, namun tetap kental dengan nuansa persaudaraan sesama pencinta Mercy.

Michael Chang yang juga dikenal sebagai Ketum Mercedes-Benz W205 Club Indonesia Chapter Tangerang ini memang bukan nama baru di lintasan Drag Dace. Pria yang akrab disapa Michael ini kerap tampil di berbagai event Drag Race di tanah air.

Michael Chang, Ketum Mercedes-Benz W205 Club Indonesia Chapter Tangerang sekaligus CEO Geekvape Indonesia

“Balapan seperti ini seru banget, karena bisa jadi wadah positif buat teman-teman yang punya hobi serupa. Terima kasih buat tim YAG dan Maxflow yang sudah support penuh. Semoga ke depan bisa terus kasih hasil yang membanggakan,” tukas Michael yang juga CEO Geekvape Indonesia. Edhot

Facebook Comments

You May Also Like