FIM CEV Moto3 Le Mans (Q2) : Mario SA Posisi ke-16, Gapnya 1,4 Detik !

BeritaBalap.com-Yuki Kunii (Asia Talent Team) kembali menjadi yang tercepat dalam sesi Kualifikasi ke-2 (Q2) balap FIM CEV Moto3 di Sirkuit Le Mans, Perancis, Jumat (18 Mei). Torehan waktunya ialah 1 menit 42,609 detik. Pebalap Jepang ini mempertajam rekornya sendiri di Kualifikasi Pertama (Q1) yang 1 menit 43,184 detik. Jadi Q1 dan Q2 milik Yuki Kunii yang masih berusia 16 tahun.

Oh ya, Yuki Kunii ini adalah alumni balap Asia Talent Cup 2016. Bersamaan dengan duo petarung tanah air, Andi Farid Izdihar dan Gerry Salim. Saat itu, Yuki Kunii berakhir di posisi ke-2 dalam klasemen akhir atau di bawahnya Somkiat Chantra (Thailand) yang musim ini balap Moto2 bersama Dimas Ekky Pratama (Honda Team Asia).

Mario SA sebagai satu-satunya pembalap tanah air yang berkompetisi di FIM CEV Moto3 harus puas berada di deretan ke-16 pada Q2 dengan best-time 1 menit 44,043 detik. Ini berjarak 1,4 detik dari Yuki Kunii.

koizumi

Patut dipahami saja sebagai sebuah perbandingan, bahwa dalam kualifikasi pertama (Q1), Mario SA yang bernaung di Astra Honda Racing Team (AHRT) mengukir waktu 1 menit 44,861 detik dan ada di posisi ke-22. Itu tertinggal 1,677 detik dari Yuki Kunii yang meraih posisi terdepan saat Q1

Jadi ada peningkatan sekitar 0,8 detik ketika mencermati ouput Q1 dan Q2nya Mario SA. Pastinya, para rival juga ikut mempertajam catatan waktunya. Adapun race FIM CEV Moto3 sendiri akan dihelat pada Sabtu (18 Mei) dengan menu 17 lap. Satu race saja ya..  BB1 (Ket FOTO : Instagram Astra Honda Racing Team)

Hasil Kualifikasi 2 (Q2) :

 

Facebook Comments

You May Also Like