Pembalap Motocross Leonard Maliki Jajal Yamaha WR 155R, Apa Katanya..?

BeritaBalap.com-Crosser muda asal Bali, Leonard Maliki Somma yang merupakan seorang pembalap keturunan Italia kelahiran 13 Agustus 2004, berkesempatan menjajal ketangguhan Yamaha WR 155R.

Maliki sapaan akrabnya melakukan test ride WR 155 di area reklamasi Pelabuhan Benoa, dimana area tersebut memiliki karakter jalan yang cukup beregam sehingga cukup menguji kekuatan serta daya tahan motor yang digunakan.

Seusai menjajal motor, Maliki yang merupakan juara nasional Motocross kelas 65 cc di usia 13 tahun mengungkapkan bahwa dirinya cukup terkesan dengan performa motor WR 155R.

koizumi

Akselerasi yang responsif membuat Maliki mudah saat bermanuver. Ditambahkannya, WR 155R memang cocok untuk digunakan segala medan. Handal untuk offroad dan juga nyaman untuk on road.

“Saya puas mencoba WR 155R karena kualitas dan ketangguhannya, body motornya juga gagah. Rasanya sangat nyaman, akselerasi luar biasa, saya puas sekali, “ucap Maliki.

Akselerasi Yamaha WR155R yang responsif membuat Maliki mudah saat bermanuver

Soal ketangguhan Yamaha WR 155R mengusung mesin berkapasitas 155 cc, Liquid cooled, 4 langkah dengan teknologi VVA yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 12,3 KW/10.000 rpm dan torsi sebesar 14,3 Nm/ 6.500 rpm.

Untuk kenyamanan, layaknya motor offroad lainnya, motor ini dibekali suspensi depan telescopic dengan diameter 41 mm yang diklaim bakal lebih nyaman untuk aktivitas off road karena kemampuan daya redam yang baik. Demikian untuk meningkatkan kemampuan mobilitas di segala kondisi jalan, motor sport adventure anyar dari Yamaha ini sudah menggunakan ban dual purpose yang menempel pada pelek alumunium.

Selain itu, model ini juga dilengkapi dengan speedometer LCD multifungsi yang bersifat informatif dan hazard lamp yang berfungsi sebagai tanda ketika pengendara mengalami kondisi darurat. Tangki besar 8,1 liter diberikan untuk bisa menjelajah lebih jauh. Yamaha WR 155R dibanderol Rp 37.815.000 on the road di Bali. tim

Facebook Comments

You May Also Like