Resmi ! Remy Gardner Balap MotoGP 2022 Bersama Tim Tech3 KTM

 BeritaBalap.com-Finally, sesuai dengan prediksi banyak pihak, bahwa pembalap asal Australia, Remy Gardner resmi menandatangani kontrak untuk naik ke level MotoGP musim depan (2022). Dalam hal ini siap mengusung tim Tech3 KTM.

Pembalap Moto2 tim Red Bull KTM Ajo ini diproyeksikan berada di tim yang dikomandoi Herve Poncharal yang memang menjadi tim pembinaan. Langkah awal menuju tim utama (Red Bull KTM Factory) yang notabene saat ini diisini Brad Binder dan Miguel Oliveira.

BACA (JUGA) : Marc Marquez Akui Kehilangan Perfoma Balapnya Selama Ini

koizumi

“Saya sangat senang KTM telah memberi saya kesempatan ini. Ini adalah mimpi yang menjadi kenyataan bagi saya dan apa yang telah kami upayakan hingga saat ini, ”terang Remy Gardner, pengguna helm Indonesia NHK GP R Tech  yang saat ini memimpin klasemen sementara Moto2 dan bersaing ketat dengan rekan satu timnya, Raul Fernandez.

BACA (JUGA) : Brad Binder Dapat Perpanjangan Kontrak KTM Selama 3 Tahun (2022-2024)

“Ini adalah kesempatan luar biasa bagi saya dan saya tidak sabar untuk mengendarai motor MotoGP. Saya hanya ingin berterima kasih kepada KTM karena telah mempercayai saya. Saat ini kami perlu fokus untuk mengakhiri 2021 dengan cara yang kuat. Saya juga ingin berterima kasih kepada semua orang yang mendukung saya untuk mencapai MotoGP. Kami hanya baru di awal, ”tambah Remy Gardner yang juga anak dari Wayne Gardner, pembalap asal Australia yang pensiun balap tahun 1992.

Remy Gardner yang ternyata pengguna helm NHK GP R Tech dan tahun depan sudah dipastikan naik level MotoGP (2022)

“Ini adalah kesenangan nyata bagi kami untuk membawa Remy ke MotoGP musim depan karena kami tahu kecepatan dan kemampuannya untuk Moto2 dan dia mengkonfirmasi potensi itu. Dia sangat bertekad dan tidak pernah menyerah. Sangat menarik untuk ditonton dan kami tidak sabar untuk bekerja dengannya di langkah selanjutnya ini, “timpal Pit Beirer, Direktur KTM Motorsport. BB1 

Klasemen Sementara Moto2 :

Facebook Comments

You May Also Like