ARRC 2017 Sentul (FP1) : 6 Rider Teratas Catat 1 Menit 31 Detik (Supersports 600), Berikut Hasil Lengkapnya !

Beritabalap.com- Tercatat enam pebalap mencatat waktu yang sama dalam angka 1 menit 31 detik dalam sesi latihan bebas 1 (FP1) kelas Supersports 600 di Sirkuit Internasional Sentul, Bogor, Jumat ini (11 Agust). Jadi hanya berbeda di angka komanya saja. Ini seri ke-4 Asia Road Racing Championship 2017 (ARRC 2017).

Adapun keenam racer tersebut ialah Md Zaqhwan Zaidi (MUSASHi Boon Siew Honda Racing) yang menjadi tercepat dengan torehan terbaik 1 menit 31,076 detik. Diikuti Decha Kraisart (Yamaha Thailand Racing Team) dan Ahmad Yudistira (Manual Tech KYT Kawasaki Racing).

Kemudian Taiga Hada (RAMA Honda by NTS TPro Ten 10), Yuki ito (Yamaha Racing) dan Dimas Ekky Pratama (Astra Honda Racing Team). Dimas Ekky yang selama ini bermain di FIM CEV Moto2 ikut bertarung sebagai wild-card. Oh ya, hasil lengkap FP1 ada brsama tulisan ini ya. Tentu saja, masih ada babak FP-FP lainnya sebelum kualifikasi.

koizumi

Terlebih memang ukiran waktu tersebut diatas masih dibawah data tahun lalu (ARRC 2016) yang bermain pada kisaran 1 menit 29 detik. Total 19 starter yang terlibat di kelas paling bergengsi Supersports 600 yang rencananya akan dihapus dan diganti pihak promotor TWMR dengan Superbike 1000. Kita tunggu saja ya perkembangan penajaman waktu berikutnya. Ikutin terus portal beritabalap.om yang paling lengkap bicara berita balap. BB1

Facebook Comments

You May Also Like