BeritaBalap.com-Catatan Berita Balap dan Video Balap, bahwa sekolah balap Mons54 Private yang latihannya di area Pasar Sapi Siyono Wonosari Yogyakarta banyak melahirkan pembalap prestasi nasional dan internasional. Sudah banyak sekali.
Pemiliknya adalah Sudarmono, akrab disapa Momon yang juga ayahanda dari Veda Ega Pratama yang musim 2025 ini konsen di balap dunia JuniorGP dan Red Bull Rookies Cup. Saat berita ini ditulis, sudah berangkat stay di Spanyol.


Hasil wawancara dengan Sudarmono yang juga mantan pembalap nasional dan pernah juga balap Asia di tim Star Motor milik (alm) Benny Djatiutomo bahwa ia secara pribadi memiliki dendam membara. Tapi ini dendam yang positif. Ialah dendam untuk membina pembalap yang semakin berkualitas di usia dini.
“Jadi sekolah balap ini pada awalnya adalah sarana latihan anak saya Veda Ega Pratama dan beberapa rider lain seperti M Diandra saat mereka mengenal awal balapan. Tetapi kemudian semakin ramai yang tertarik untuk ikuti metode latihan saya. Pada akhirnya, lahir sekolah balap Mons54 Private. Kita latihan 3 kali seminggu Selasa, Rabu dan Jumat disini, “terang Sudarmono yang aktif di balap nasional sejak tahun 2004.
“Hadirnya sekolah balap ini menjadi pembalasan dendam saya yang dulu balap Asia tetapi kurang ilmu dan juga faktor usia yang kurang dini dalam meningkatkan skill racing. Intinya terlambat. Jadi disini latihannya intens, termasuk kita latihan juga Sabtu di Boyolali. Langkah evaluasi saya lakukan terus juga kepada masing-masing pembalap karena kita punya data video saat melakukan komunikasi. Handycap juga sering saya ubah. Biasanya dibuat mirip saat akan berlangsung balapan nasional. Kita juga ada mess pembalap, “tambah Sudarmono yang juga koleksi beberapa motor 2 tak seperti NSR-SP, 125Z, RXZ, Touch dan lain-lain.
BB1/R 4 NU