Banyak Pencuri Di Paddock MotoGP Sepang Tertangkap, Kerugian Rp.700 juta-an !

BeritaBalap.com-Ternyata saat gelaran MotoGP Sepang, Malaysia, akhir pekan kemarin (1-3 November), terbukti banyak pencuri spare-part atau part racing tim di area paddock yang kemudian tertangkap pihak kepolisian Malaysia.

Tercatat ada 3 petugas keamanan di Sirkuit Sepang dengan tuduhan pencurian ban dan perangkat balap seperti satu set perangkat pengereman dan lainnya yang diambil dari tim Angel Nieto. Ini terjadi antara pukul 01.00 hingga 05.00 pada hari Jumat (1 November).

Menurut laporan Kantor Berita “Bernama”, ke-3 pria tersebut saat ini berada dalam penahanan. Menurut Kepala Kepolisian Bandara Internasional Kuala Lumpur, Zulkifli Adamshah mengatakan bahwa area paddock tempat pencurian memang berada dibawah pengawasan manajemen Sepang International Circuit (SIC) dan bukan area dari patroli kepolisian.

koizumi

Jadi pastinya melalui penelusuran lewat kamera CCTV yang tersebar. Infonya, Bos Sepang, Razlan Razali juga sudah memberikan bukti lainnya untuk proses penyelidikan lebih lanjut. Wah… bertambah lagi dong pencurinya !

“Kami menerima lagi 2 petunjuk, “tegas Razlan Razali. Menurut klaim dari sebuah media lokal, untuk sementara ini terjadi kerugian sekitar 200 ribu RM atau 45 ribu Euro. Jika dikoversi ke mata uang rupiah, itu dalam kisaran Rp. 700 juta-an. Lumayan ya.. ! BB1

 

Facebook Comments

You May Also Like