Bebek 2 Tak 125 Tembus 55 Starter di LFN HP969 Surabaya, Ini Sistem Lombanya

BeritaBalap.com- Menarik mencermati regulasi pada kelas Bebek STD 125cc Open pada ajang LFN HP969 Road Race Championship 2024 yang bakal berlangsung di Sirkuit GBT Surabaya (23-24 Juni).

Yaps, dari data yang ada bahwa pada kelas ini tercatat ada 55 peserta sudah memastikan bertarung. Kondisi ini yang pada akhirnya direspon Mawan Dragon selaku penyelenggara melakukan penambahan sistem perlombaan.

“Kita bakal lakukan penyisihan pada kelas yang pesertanya lebih dari 50 starter dan nantinya akan dibagi menjadi dua grup A dan B” Ungkap Mawan kepada Berita Balap.

koizumi

Jadi nanti sistemnya dimulai dari qualifying Practice dibagi grup A 27 grup B 28 ditentukan pada saat peserta memasuki waiting zone, kemudian time dikombinasi untuk menentukan grup pada saat penyisihan. 

Penyisihan juga dibagi A dan B berdasarkan time QP. Selanjutnya dilakukan penyisihan untuk mencari time terbaik dan akan diambil 30 starter masih-masing 15 dari grup A dan 15 dari grup B yang nantinya akan menentukan posisi grid pada race final.

BACA JUGA : Menanti Jumlah Starter Per-Kelas Di LFN HP969 Road Race Surabaya Jumat Tengah Malam Ini, Akankah Ada Penyisihan ?

Jadi itu tadi sistem tambahan untuk kelas Bebek STD 125cc Open yang dibanjiri 55 starter dari total keseluruhan starternya 424 peserta. Istimewa ya bestie! R4NU

Facebook Comments

You May Also Like