Bima Aditya “Pindah ke Lain Hati”, Tahun Ini Pastikan Pakai ECU Uma Racing (M5)

BeritaBalap.com-Menarik pengakuan langsung mekanik Bima Aditya. Ini tuner sekaligus pemilik tim Yamaha Oryza Motorsports The Strokes 55. Yap, kiliker asal Yogyakarta yang berdomisili di Solo ini akan “pindah ke lain hati”.

Maksudnya, tidak akan menggunakan produk aRacer lagi sehubungan kinerja ECU Pengapian pada banyak motor garapannya. Tapi menggunakan otak pengapian yang dikembangkan UMA Racing.

“Tahun ini untuk ECU pengapian, saya pakai UMA Racing yang M5. Itu untuk MX King yang saya riset, “terang Bima Aditya yang juga mantan pembalap nasional di era tahun 2000-an.

koizumi

“Sudah saya coba dan praktis, gampang dalam penggunaan dan set-up mapping. Harganya juga lebih murah. Yang pasti, saya mendapat support, “tambah Bima Aditya yang mengawal seeded Syamsul Arifin dan Gupita Kresna, kemudian pemulanya Ricky Ibrahim dan rookie M Jordan.

Lebih lanjut dipahami, saat ini ECU UMA Racing M5 tersedia untuk banyak motor. Misal Yamaha MX King, YZF- R15, Vixion dan New Vixion, Xabre, Honda Sonic 150, Yamaha Nmax, YZF-R25, YZF-R3, Aerox 155 dan lainnya.

Bagaimana dengan harga ? Bervariatif dari rentang Rp. 3,3 juta hingga 5,6 juta-an. Diklaim lebih murah dibanding yang lain. Silahkan bandingkan langsung ya. Bagi yang tertarik, silahkan menebusnya di berbagai distributor UMA Racing yang ada di semua daerah di Indonesia. BB1

Facebook Comments

You May Also Like