BeritaBalap.com-Bos baru Ducati Mauro Grassili yang menggantikan Paolo Ciabatti sebagai direktur olahraga saat sebelum Natal 2023, menegaskan dan mengakui dengan jujur bahwa apa yang terjadi dengan Ducati saat ini adalah diluar rencana mereka. Bukan itu yang didesain atau diharapkan selama ini.
Maksudnya sehubungan kepergian beberapa pembalapnya dan juga 1 tim satelit. Maksudnya lagi, soal Jorge Martin dan Enea Bastianini ataupun Marco Bezzecchi, juga menyangkut hengkangnya tim Pramac Racing menuju Yamaha (2025).
Harapan sebelumnya adalah tetap dengan keadaan seperti semula dimana ketiga pembalapnya dan tim Pramac masih tetap bertahan. Namun kehadiran Marc Marquez yang kemudian diputuskan manajemen sebagai prioritas, maka itu mengubah segalanya.
“Ketika saya mengambil pekerjaan ini, saya mencoba membiarkan segalanya seperti apa adanya untuk tahun depan. Sayangnya itu tidak berhasil. Sangat disayangkan kami tidak dapat melanjutkan Pramac di masa depan. Karena berbagai alasan: Pertama, alasan ekonomi, tetapi juga karena alasan pribadi dan profesional, ”terang Mauro Grassilli dalam wawancaranya dengan Speedweek.
“Kemudian kami hanya memiliki satu kursi yang tersedia di sepeda motor merah kami. Dengan merekrut satu pembalap, kami kehilangan dua pembalap. Jelas bahwa kami akan kehilangan satu tujuan. Namun kami kalah dua kali, sungguh disayangkan, “tambah Mauro Grassili. BB1
Klasemen Sementara MotoGP :