Dikepung 4 Honda, Arai Agaska Jawara Rookie OnePrix Tasikmalaya, Yamaha Harus Gerak Cepat ?

BeritaBalap.com-Seru dan nikmat sekali menyaksikan race ke-2 kelas rookie (OP3) dalam Kejurnas OnePrix 2023 di Sirkuit Bukit Peusar Tasikmalaya, Minggu (9 Juli). Kerennya itu bergantian pimpin balapan antara Arai Agaska (Yamaha Yamalube Dr Jack Maharani Serba Prima BKMS NHK VND ADD Zyrof47), kemudian trio rider Honda BKJU (Reykat, Rasya dan Zachry), lanjut M Diandra (ART Jogja).

Aksi overtake alias melibas lawan banyak terjadi di tikungan 1 dan tikungan 3 yang keduanya adalah tikungan putar balik. Bukan hanya adu mesin disini tapi keberanian dalam mengulur titik pengereman. Utamannya tikungan 1 setelah high speed yang selalu menegangkan saat momen masuk dan kelaur tikungan.

Dalam beberapa lap di akhir balapan, cukup Arai Agaska dan Reykat yang pimpin race. Nah, di lap terakhir yang semakin seru. M Diandra makin dekat mereka. Rapat sekali pertarungannya dan berlanjut dengan insiden dimana Arai Agaska dapat memanfaatkan kemelut yang terjadi di tikungan ke-2.

koizumi

Dalam hal ini, M Diandra memaksa masuk dan sedikit melebar hingga hampir menabrak Reykat. Finally, Arai Agaska yang dapat memimpin balapan dalam sisa lap akhir hingga bendera finish dikibarkan.

Podium rookie (OP2) dalam race ke-2 yang dimenangkan Arai Agaska (tengah), M Diandra (kiri-wearpack merah putih) dan Reykat (kanan)

Catatan penting dari hasil ini, bahwa Arai Agaska yang berasal dari NTB merupakan potensi spesial yang harus lebih diperhatikan pabrikan Yamaha. Skill balapnya diakui banyak pihak.  Intinya, harus mulai dipikirkan langkah kedepan yang lebih mengikat dan menjanjikan masa depannya. BB1

Hasil Race 2 :

 

Facebook Comments

You May Also Like