BeritaBalap.com- Menarik untuk kembali melirik gelaran balap cakar tanah alias grasstrack yang mencakar lintasan Kosambi D’Moy, Situraja, Sumedang, Jawa Barat. Pasalnya, sebagian grasstracker mendominasi pemakaian jersey set SVNX Racegear pada gelaran Oryza Open Matic Grasstrack 2020 (15-16/2) lalu.
Artinya, produk SVNX Racegear yang berada dibawah naungan Seven Brave sudah mendapat kepercayaan dari para grasstracker. Tentu saja ini sangat berhubungan dengan mutu jersey set SVNX Racegear yang terbukti memiliki kualitas mumpuni dalam menyuguhkan setiap produk.
“Alhamdulillah produk SVNX Racegear sudah mendapat tempat sekaligus kepercayaan dari tim maupun pembalap yang berlaga pada gelaran balap ini. Selain jersey set yang dipakai para pembalap sebagian besar tim juga pada gelaran balap kali ini menggunakan seragam produk SVNX Racegear,” buka Irvan owner SVNX Racegear didampingi Nucke Ahadiyat selaku juri pada gelaran Open Oryza Open Matic Grasstrack 2020.
Bagi para pegiat dan pecinta offroad roda dua mulai dari motocross, enduro grasstrack dan adventure tanah air khususnya Jabar siapa yang tak kenal dengan SVNX Racegear. SVNX Racegear merupakan spesialis pembuatan Gearset, Jersey Set, T-Shirt, Hoodie, Baju, Jaket, Glove, Topi dan berbagai perlengakapan lainnya untuk grasstrack, motocross, enduro, adventure dan lain sebagainya dengan desain custom sesuai keinginan konsumen.
Mantapnya, produk SVNX Racegear tidak hanya sudah mendapat tempat dihati konsumen diseluruh penjuru tanah air. Namun, SVNX Racegear terbukti kualitasnya dengan mampu menembus pasar Internasional seperti seperti Australia, Singapore, hingga Korea Selatan.
“SIlahkan buat kalian yang penasran tentang produk-prduk SVNX Racegear bias langsung datang ke Pangjeleran RT 05 / RW 07, Cisitu, Sumedang, Jabar atau bisa gubungi nomor 082217286081 dan 087869711616,” promo Irvan yang juga terlihat antusias ngegas dikelas Adventure 30+ digelaran Open Oryza Open Matic Grasstrack 2020. Edhot