Dovizioso Protes Ducati, Problemnya GP19 Lambat di Tikungan

BeritaBalap.com-Pembalap Ducati, Andrea Dovizioso kehilangan 50 poin dari Marquez dalam 4 seri MotoGP 2019 terakhir (Sachsenring, Assen, Catalunya dan Mugello). Maksudnya, Dovi selalu kalah dari juara dunia MotoGP 2018 tersebut. Marquez sendiri dua kali podium juara (Sachsenring dan Catalunya) dan dua kali pula sebagai runner-up (Assen dan Mugello).

Alhasil, gap nilainya semakin jauh. Saat ini berjarak 58 poin dengan Marquez yang memimpin klasemen sementara MotoGP 2019. Konteks ini yang kemudian berbuah protes Dovi kepada Ducati. Disebut oleh runner-up MotoGP 2017-2018 ini bahwa GP18 itu lambat di tikungan untuk beberapa trek tertentu.

“Kami membutuhkan strategi untuk masa depan, bukan untuk saat ini. Kami tidak dapat menemukan apapun. Saya sudah membicarakannya selama 6 tahun. Setelah 2 tahun yang baik, kita telah mencapai momen kritis. Lawan semakin baik dan lebih baik. Hal ini juga dapat dilihat di layar TV ketika kita melawan motor lain, bahwa kita terlalu lambat di tikungan. Kenyataannya bahkan lebih sering. Kita perlu menciptakan situasi yang berbeda dan lebih fokus, “ucap Dovizioso.

koizumi

“Ini akan mudah bagi mereka jika kami tidak mendapatkan motor yang lebih cepat. Tetapi tujuan kami adalah untuk memenangkan juara dunia. Kami sudah menyelesaikan kejuaraan dunia 2 kali di tempat ke-2. Kami tidak memiliki motor yang lebih buruk, tetapi lawan sekarang lebih cepat. Honda umumnya bisa cepat dalam posisi miring. Di Sachsenring anda tidak pernah mengemudi lurus ke depan, anda menjaga sudut tikungan secara terus-menerus, “tambah Dovizioso. BB1

Klasemen Sementara MotoGP 2019 :

 

Facebook Comments

You May Also Like