BeritaBalap.com-Akhir pekan ini (23-24 Juli), pasukan RH57 (RacingHell 57) yang di komandoi oleh Bayu Widhi Asmoro akrab disebut Bayu Ucil RH57 akan merapatkan barisan pada 2 event bergengsi sekaligus.
BACA (JUGA) : Jos ! Bayu Ucil Sabet Dua Jawara Kelas Poin Gadhuro Dragbike Seri 2 Jogja
Mereka siap tempur meraih prestasi, yakni di gelaran Kejurnas OnePrix 2022 di Sirkuit Bukit Peusar Tasikmalaya, Jawa Barat dan hajatan balap trek lurus Indonesia Drag Wars (IDW) Seri 2 di Sirkuit Lanud Gading, Wonosari, Jogjakarta.
Mantapnya lagi, untuk turun di ajang OnePrix Tasikmalaya dan IDW Jogjakarta ini, tim RH57 disokong penuh alias full support dari Naztwo Racing yang dimiliki oleh Sandy asal Jawa Timur. Mantap sekali !
“Kami mendapatkan dukungan penuh dari mas Sandy Naztwo Racing untuk turun di OnePrix Tasikmalaya dan IDW Jogjakarta. Bisa dikata ini kolaborasi RH57 dan Naztwo,” ujar Bayu Ucil RH57 owner dari brand apparel RacingHell57 (RH57) yang bermarkas di Purwodadi, Kab.Grobogan.
Alhasil, untuk divisi dragbike, tim RH57 menurunkan duet joki Bayu Ucil dan Jhendra Peking. Pacuan yang dibawa Sport 2 Tak Tune-Up 155 cc, kemudian Sport 2 Tak Std 155 cc, Free For All (FFA), Bebek 4 Tak Tune Up 200 cc, Bebek 4 Tak Tune Up 200 cc Injeksi dan Bebek 4 Tak Tune-Up 130 cc.
Sekilas informasi saja, di gelaran Gadhuro dragbike di Jogja pekan lalu, Bayu Ucil yang menjuarai dua kelas poin akan semakin on fire untuk mencetak juara.
Sementara itu di ajang Kejurnas OnePrix 2022 Tasikmalaya, tim RH57 divisi road race akan menurunkan dua pembalap, yaitu Felix Viar Husain di kelas Rookie (OP3) dan Muhammad Aldy Musfiq di Novice (OP2).
“Semoga di OnePrix dan IDW ini bisa membawa hasil bagus, Mas, “pungkas Bayu Ucil. Amin, selamat berjuang ya. You
Tonton VIDEO FU Vs MX King, Bayu Ucil Jawara Bebek 200 Gadhuro 2022 Dragbike Jogja :