Gadhuro Road Race 2019 Blora : Diperkuat Reza Hanum, Hartech Jogja Ancaman Underbone

BeritaBalap.com- Gelaran Proliner Road Race Open Championship akan mengaspal di Sirkuit Non Permanen (NP) Alun-alun Kota Blora, Jateng.

Dalam ajang seri ke-3 ini, pasukan Hartech Jogjakarta ingin unjuk gigi. Yap, mereka ingin menyabet tahta di 3 kelas 2 tak bergengsi yaitu di Underbone 116cc, Underbone 125 cc dan Sport 2 Tak Tune Up 140 cc.

Dalam hal ini, joki Reza Hanum (Purwokerto, Jateng) langsung didapuk untuk melibasnya. Apalagi Reza Hanum yang notabene pemegang tertinggi klasemen sementara ini digadang untuk menyumbangkan porsi juara di 3 kelas 2 Tak.

koizumi

Gengsi ketiga kelas 2 tak ini memang tensinya tinggi, terlebih lagi dengan suguhan hadiah yang relatif besar.

Hariyanto Dwi Purwoko (Hartech) selalu mekanik dan Reza Hanum

“Ketiga motor ini sudah kami prepare sesuai karakternya Reza dan tidak ubahan khusus lagi, hanya semua pacuannya ini kami sempurnakan pakai CDI Rextor biar performanya lebih optimal,” ujar Hariyanto Dwi Purwoko, tuner Hartech Jogja sembari menginfokan mencoba risetan knalpot model udang untuk motor F1ZR di Underbone 116cc. P

Kudabesi andalan racikan Hartech ini di  hajatan balap motor selalu menampakkan porsi taring juaranya. Maka dari sinilah energi magnet positif ramuannya dipercayakan oleh Reza Hanum untuk mengeksekusi di seri ke-3 di kota Blora, Jateng ini. “Semoga tak ada kendala dan 3 motor ini di Blora bisa cetak juara,” pungkasnya. You

Facebook Comments

You May Also Like