Jelang IRS 2018 Sentul (Seri 5) : Richard Taroreh Sudah Pastikan Juara Nasional Sport 150, Rey Ratukore Target Runner-up Sport 250

BeritaBalap.com-Klasemen poin para pembalap Yamaha dalam kelas Kejurnas Sport 150 cc pada gelaran Indospeed Race Series (IRS) 2018, di Sirkuit Sentul Internasional, Bogor sudah tidak terkejar lagi. Predikat juara nasional sudah dipastikan Richard Taroreh. Petarung tim Yamaha 549 Kaboci ini sudah memastikan gelar juara nasional untuk kedua kalinya (2017-2018).

Perolehan poinnya (145 poin) sudah tidak terkejar lagi selisih 55 poin dengan posisi ke-2 klasemen. Alhasil, seri final IRS 2018 yang akan dihelat pada Rabu-Kamis (12-13 Desember) tidak berpengaruh lagi.

Richard Taroreh (Yamaha 549 Kaboci) sudah pastikan gelar juara nasional Sport 150 cc dan ini tahun keduanya meraih predikat tersebut

Untuk perebutan deretan runner-up dan ke-3 Kejurnas Sport 150 cc dipastikan masih ketat. Ini tontonan segar dalam seri ke-5 IRS 2018 Sentul yang akan dihadirkan Rabu-Kamis ini (12-13 Desember). Masih diperebutkan diantara Reynaldi Pradana (Yamaha HDS), Gupita Kresna (Yamaha Oryza) dan Syahrul Amin (Yamaha 549 Kaboci) serta Wilman Hammar (Yamaha Bahtera Racing). I

koizumi

Sekali lagi ditegaskan, ii yang siap jadi tontonan menarik dalam seri ke-5 IRS 2018 Sentul. Jangan lupa Rabu dan Kamis ya. Bukan Sabtu dan Minggu karena sesuatu hal. Lebih lanjut, ada satu hal penting yang pastinya ingin dipertahankan para racer Yamaha Indonesia. Yaitu mendominasi kualifikasi, podium ataupun klasemen akhir Kejurnas Sport 150 cc. Yang dimulai putaran pertama IRS 2018 Sentul, tidak pernah diluar pelaga garputala.

Disamping itu dalam klasemen sementara Kejurnas Sport 150 cc, posisi teratas hingga ke-9 didominasi pembalap Yamaha. Dan juga catatan waktu terbaik IRS 2018 masih dipegang Wahyu Aji saat putaran perdana IRS 2018 Sentul (17-18 Maret) dengan ukiran waktu 1 menit 47,794 detik pada sesi kualifikasi. Terbukti dari hasil ini pacuan YZF-R15 masih mendominasi.

“Target saya dan tim sudah tercapai dengan mempertahankan juara nasional Sport 150 cc. Pada seri terakhir ini, saya tetap ingin meraih podium pada kelas ini. Dan juga bisa meraih podium di kelas Sport 250 cc untuk merubah klasemen poin masuk ke-3 besar,” ucap Richard Taroreh.

Rey Ratukore berpeluang meraih runner-up Kejurnas Sport 250

Pada bagian lain di kelas Kejurnas Sport 250 cc, maka pembalap senior Rey Ratukore (Yamaha RRS) dipastikan akan berupaya untuk meraih podium seperti yang dilakukan di race ke-2 pada seri ke-4 IRS 2018 Sentul (25 November). Perfoma mesin Yamaha YZF-R25 konsisten bertarung di barisan depan sejak lap awal hingga bendera finish dikibarkan.

Catatan penting, bahwa di race awal (1) putaran ke-4 IRS 2018 Sentul, Rey ratukore yang finish ke-4 menorehkan waktu tercepat 1 menit 43,505 detik. “Di seri final, saya dan tim akan lakukan yang terbaik untuk bisa meraih podium dan bisa meraih posisi runner-up pada klasemen poin. Saya rasakan di seri 4 performa motor sudah setara, tinggal strategy saat balap nanti,” tegas Rey Ratukore.

Disamping itu, Richard Taroreh (Yamaha 549 Kaboci) juga memiliki potensi untuk mengulang podium juara seperti seri ke-2 IRS 2018 Sentul (30 Juni). Terlebih dalam putaran ke-4 IRS 2018 Sentul, Richard Taroreh dapat meraih posisi tercepat ke-2 dalam sesi kualifikasi dengan best-time 1 menit 43,453 detik.

Untuk race 1 IRS seri 5 akan dilaksanakan pada tanggal 12 Desember dan race 2 pada tanggal 13 Desember 2018. tim

Facebook Comments

You May Also Like