BeritaBalap.com-Reli terganas Dakar 2019 akan dihelat mulai 6-17 Januari dan menempuh jarak hingga lebih dari 5000 km. Pasukan Toyota Gazoo Racing South Africa memasang target serius untuk merebut kemenangan pertama kalinya. Toyota memang tidak pernah menjadi yang terbaik.
Selama ini memang didominasi oleh Peugeot yang musim ini tidak tampil alias mengundurkan diri. Itu 3 tahun berjalan, kemudian 4 tahun sebelumnya lagi milik Mini dan 3 tahun sebelumnya ialah Volkswagen. Adapun skuad Peugeot sendiri berlabuh ke tim Mini X-raid.
Anyway, Reli Dakar 2019 ini yang menjadi kesempatan dan momen tepat Toyota untuk meraih supremasi. Adapun gacoan Toyota ialah pereli senior Nasser Al-Attiyah dan Giniel de Villiers serta Bernhard ten Brinke.
BACA (JUGA) : Berikut 138 Peserta Reli Dakar 2019 (Motor), Rutenya 5537 Km, 14 Pemula Terancam Maut
Ingat Al-Attiyah adalah juara 2011 dan 2015 saat bersama Volkswagen dan Mini. “Tahun lalu, tujuan kami juga untuk menang, tetapi tahun ini kami harus melakukannya. Kami memiliki mobil yang bagus, pengemudi yang baik, tim yang sama dari tahun lalu. Ini adalah kontinuitas positif. Kami memiliki dua peluang untuk menang pada 2018, tetapi kami finis di urutan kedua dan ketiga. Tahun ini kita harus mencapainya, “terang Glyn Hall selaku manajer tim Toyota Gazoo Racing South Africa.
“Tahun lalu, kami memiliki peluang yang sangat bagus untuk menang, tetapi kami memiliki masalah mekanis. Peugeot memiliki empat mobil dan semua orang saling membantu. Tahun ini, kami akan mencoba memberi Toyota tempat pertama yang bersejarah di Dakar. Ini adalah Dakar yang paling saya sukai, dengan 70 persen kursus di bukit pasir, “tukas Nasser Al-Attiyah yang pastinya akan membesut mobil berbasic Toyota Hi-lux. BB1