Jorge Lorenzo Jalani Riset Ke Jepang, Ini Penjelasan Bos Tim Repsol Honda

BeritaBalap.com-Jorge Lorenzo (Repsol Honda) diberitakan pergi ke Jepang untuk berkordinasi dan melakukan pekerjaan tertentu sehubungan peningkatan perfoma pcuan Honda RC213V miliknya. Demikian menyusul hasil yang tidak memuaskan dalam seri ke-6 MotoGP 2019 Mugello, Italia (2 Juni) dimana juara dunia MotoGP 2010, 2012 dan 2015 tersebut finish ke-13. Tidak masuk 10 besar.

Padahal Lorenzo begitu dekat dengan Mugello. Punya sejarah manis di Mugello ketika bicara podium terbaik alias kemenangan. Musim 2018 lalu raih podium juara, juga di tahun 2015 dan 2016 terbaik bersama Yamaha. Ataupun runner-up di musim 2014. Konteks ini yang kemudian membuat Lorenzo merasa tidak puas dengan kinerja motornya.

Lebih lanjut, bos tim Repsol Honda, Alberto Puig memberikan penjelasan. Ini sehubungan apa yang dilakukan Lorenzo di Jepang. Fokus dalam hal apa saja bersama teknisi Jepang ? Ternyata berhubungan dengan ergonomi atau posisi duduk dan riding-style Lorenzo yang diklaim belum nyaman. Belum optimal.

koizumi

“Jorge masih berjuang, dia perlu menemukan kompromi dengan motor dan dia harus terus bekerja, Dia masih fokus dan termotivasi dan ini adalah hal utama. Penting juga untuk memeriksa peningkatan yang kami buat di Sirkuit Ducati, dimana kecepatan dan kekuatan maksimum adalah penting, “terang Alberto Puig selaku manajer tim Repsol Honda.

“Kami memutuskan untuk mencoba memperbaiki masalah ergonomi. Kami pikir akan lebih baik untuk berbicara langsung dengan para mekanik dan menganalisis masalah secara lebih mendalam, berusaha mendapatkan posisi yang lebih baik untuknya di atas motor. Di Catalunya, antara akhir pekan balapan dan tes pasca valapan, kita harus melihat hasil dari pertemuan di Jepang ini, “tambah Alberto Puig. BB1 

Hasil MotoGP Mugello :

Klasemen Sementara MotoGP 2019 :

Facebook Comments

You May Also Like