BeritaBalap.com-Hastag #SCPBelago menggema di dunia media sosial (medsos). Ini kampanye efektif dan strategis yang dihadirkan Dragon Event Organizer selaku promotor penyelenggara jelang Grand Final Sumatera Cup Prix 2024 (SCP 2024) di Zabaq Nasional Sirkuit Jambi tanggal 14-15 Desember nanti. Komandannya Mawan Dragon dan Arisandro, masing-masing CEO SCP 2024 dan Direktur SCP 2024.
Bagi wong Sumatera, khususnya Sumatera Bagian Selatan (Sumsel, Jambi dan Lampung) mungkin paham dengan makna mendasar #Belago. Namun jangan salah persepsi ya. Bukan pengertian Belago dalam arti denotatif yang maknanya berkelahi alias saling pukul. Itu salah besar.
Tentu saja, yang dimaksudkan disini adalah yang energinya positif. Auranya bersinar terang ketika dihubungkan dengan kompetisi balap paling bergengsi di Pulau Sumatera SCP 2024. Makna mendalam #SCPBelago dalam kerangka Grand Final SCP 2024 Jambi adalah kompetisi keras yang tersaji di trek tetapi tetap dan selalu dalam kerangka sportifitas.
Ini yang dipastikan akan hadir dan pastinya menimbulkan tontonan yang seru. Tidak ada kata menyerah sebelum bendera finish dikibarkan. Maklum saja, hadiah juara umum ratusan juta menanti. Belum lagi hadiah seri.
BACA (JUGA) : Hasil Juara Sumatera Cup Prix 2024 Putaran ke-4 Medan
Nama-nama pembalap seperti Reynaldi Pradana, Riky Ibrahim, Kiki Manurung, Danial Damar, Maruli Laden, Renggi Lukmana, Agung Spetian, Sakti Andre, Tedy Permana dan lain-lain akan bertarung meraih predikat terbaik di Grand Final SCP 2024 Jambi
Makin mantap, handycap trek yang memang high speed. Seru sekali ini, terlebih saat keluar dari tikungan terakhir. Pacuan Expert (MP1) bisa menjerit lega dan terpuaskan hingga lebih dari RPM 14.500. #SCPBelagoBB1