Moto2 Le Mans (FP3 Kombinasi) : Ini 14 Pembalap Lolos Q2, Dimas Ekky ke-31 (Q1)

BeritaBalap.com-Sebanyak 32 rider menjalani sesi latihan bebas ke-3 (FP3) dalam rangkaian balap Moto2 di trek Le Mans, Perancis, Sabtu (18 Mei). Dikarenakan lintasan yang habis diguyur hujan. Ada yang basah, ada yang mulai kering. Tapi banyak basahnya. So, mereka memanfaatkan kesempatan ini untuk mencari set-up motor. Terlebih saat raceday Minggu (19 Mei), ada kemungkinan 50 persen hujan. Menurut ramalan cuaca, probabilitas alias kemungkinannya 50 : 50.

Mengacu hal tersebut, maka hasil dari latihan bebas pertama dan kedua (FP1 dan FP2) yang menjadi patokan untuk menuju babak selanjutnya. Maksudnya, ketika dipilih catatan waktu terbaik diantara FP1, FP2 dan FP3. Siapa saja 14 rider terpilih yang langsung menuju kualifikasi ke-2 (Q2) ? Siapa pula yang wajib menjalani kualifikasi 1 (Q1) dahulu dan kemudian diambil 4 terbaik ?

BACA (JUGA) : MotoGP Le Mans (FP3 Kombinasi) : Rossi Harus Jalani Q1, Ini Rider Yang Lolos Q2

koizumi

Torehan Brad Binder (Red Bull KTM Ajo) di FP2 (1 menit 36,551 detik) menjadi yang tercepat dari output kombinasi. Alhasil, ke-14 petarung Moto2 terpilih yang lolos Q2 adalah Brad Binder, Gardner, Baldassari, Fernandez, Pasini, Schrotter, Locatelli, Corsi, Alex Marquez, Bastianini, Bulega, Bensyneyder, Jorge Martin dan Vierge.

Selebihnya harus mengikuti Q1 dahulu ya dan jika terpilih (4), maka akan bergabung dengan ke-14 pembalap tadi di tahapan Q2. Sehubungan pembalap tanaha air, Dimas Ekky Pratama (Idemitsu Honda Team Asia) tidak ada perubahan, pastinya tetap di posisi ke-31 seperti dalam FP2. Hasil kombinasi best-timenya 1 menit 39,772 detik. Alhasil, racer usia 27 tahun tersebut harus menjalani sesi Q1 dahulu. BB1

Berikut 14 Pembalap Lolos Kualifikasi ke-2 (Q2) dan Yang Harus Melalui Kualifikasi 1 (Q1) :

Hasil FP3 :

 

Facebook Comments

You May Also Like