Moto3 Jerman : Joan Mir yang Masih 19 Tahun kembali Podium Jawara, Ini Kelima Kalinya !

Pada akhirnya, Joan Mir (Leopard Racing) dapat merebut podium juara untuk ke-5 kalinya. Aktual direbutnya di Sirkuit Sachsenring, Jerman, Minggu ini (2 Juli). Joan Mir yang ternyata masih 19 tahun (lahir 1 September 1997) bertarung ketat dengan Romano Fenati (Marinelli Rivacold Snipers) di 2 lap terakhir.

Bahkan Fenati sempat memimpin 1 lap akhir sebelum dilibas kembali oleh pebalap asal Spanyol ini. Dua pembesut Honda ini memang begitu dominan. Hanya 1 KTM saja yang coba mengganggu mereka, yaitu Marco Ramirez (Platinum Bay Real Esatate).

Dengan hasil tersebut, maka Joan Mir yang dikabarkan akan naik ke level Moto2 (2018) menggantikan Morbidelli yang juga naik ke MotoGP 2018, mantap di posisi puncak klasemen sementara Moto3. Berbeda 37 poin dari Fenati yang merupakan saingan terberatnya.

koizumi

Kita tunggu saja apakah Joan Mir yang juga alumni Red Bull MotoGP Rookies Cup ini dapat merebut podium juara Moto3 tahun 2017 ini. Tahun lalu, Joan Mir finish ke-5 dalam klasemen akhir. BB1

Facebook Comments

You May Also Like