BeritaBalap.com- Persaingan panas antara Marc Marquez dan Francesco ‘Pecco’ Bagnaia di MotoGP 2025 semakin menjadi sorotan usai tiga seri pembuka yang penuh drama dan aksi menegangkan. Namun, komentar mengejutkan datang dari Pedro Acosta yang menolak anggapan bahwa Ducati Lenovo kini memiliki “Dream Team” dengan duet Pecco-Marquez.
Musim ini memang dibuka dengan penampilan luar biasa dari Marquez yang dijuluki The Baby Alien. Pembalap asal Spanyol ini berhasil menyapu bersih dua kemenangan awal di MotoGP Thailand dan MotoGP Argentina, sementara Bagnaia justru tampil terseok-seok.


Namun, Pecco bangkit di seri ketiga dengan merebut kemenangan di MotoGP Amerika yang membuat persaingan memperebutkan gelar semakin panas. Tak sedikit pula yang menyebut Ducati kini memiliki kombinasi pembalap terbaik yang bisa disebut sebagai tim impian atau dream team. Namun, Pedro Acosta memiliki pandangan berbeda.
BACA JUGA : Cek Data, Rekor Podium Kemenangan Pecco Siap Samai Pedrosa dan Kejar Stoner
“Kita belum saatnya menyerahkan mahkota kepada raja, musim itu masih panjang,” ujar Acosta, dikutip dari Speedweek. Menurutnya, menyematkan label dream team kepada Ducati Lenovo terlalu dini. Bahkan ia menegaskan bahwa dalam dunia balap, tidak mungkin ada dua pembalap dengan status nomor satu dalam satu tim.
“Banyak orang juga mengatakan bahwa mereka adalah tim impian. Namun dalam kehidupan tidak ada tim impian, Anda tidak dapat memiliki dua nomor 1 dalam kotak yang sama,” pungkas pembalap muda andalan tim Red Bull KTM ini. Edhot