BeritaBalap.com- Gelaran Final RSYD Kejurprov Road Race Banten 2024 dipastikan semakin panas dengan kehadiran sang Ratu Motoprix, Fisichella KW. Event yang akan berlangsung pada 15-16 Februari 2025 di lintasan non permanen KP3B, Kota Serang, Banten ini akan menjadi ajang pembuktian bagi lady racer berbakat tersebut.
Fisichella KW, yang dikenal sebagai Ratu Motoprix Region B (Jawa, Bali, dan Nusa Tenggara), memastikan diri turun di tiga kelas berbeda dengan membela dua tim sekaligus. “Betul banget mas, balap kali ini saya ikut dua tim berbeda,” ungkap Chella, sapaan akrabnya.


Untuk kelas Matic 130cc Std Wanita, Fisichella akan memperkuat tim MR Pulley. Sementara itu, di dua kelas lainnya, Matic 115cc Std Pemula dan Matic 130cc Std Pemula, dirinya akan bertarung bersama tim Sapi Edan. Langkah berani ini menunjukkan ambisi besar dari Chella untuk terus bersinar di dunia balap motor nasional.
Dengan pengalaman dan mental juara yang dimilikinya, Fisichella KW diyakini akan menjadi pesaing kuat dalam Final RSYD Kejurprov Road Race Banten 2024. Tidak main-main, Chella akan tampil habis-habisan demi hasil terbaik di setiap kelas yang diikutinya.
“Saya akan bermain maksimal pada setiap kelas yang saya ikuti dan menargetkan meraih hasil yang terbaik. Memang tidak mudah, namun saya akan selalu berjuang secara optimal,” pungkas Chella penuh semangat. Edhot