Tercepat di Superpole ! Bendol ABRT Ungkap Rahasia Kruk As Baru Fahmi Bassam di Underbone 130 Final LFN HP969 Road Race Champ 2023

Beritabalap.com- AB Bendol, mekanik 125Z milik Fahmi Basam di LFN HP969 Racing Team bisa memberikan motor yang tercepat di sesi Superpole Final LFN HP969 Road Race Championship, 30 Desember 2023.

Rupanya ada riset baru dengan kruk as yang berbeda serta Settingan karburator ekstrem yang membawakan Fahmi Basam dengan catatan waktu terbaik di sesi Superpole hari ini.

“Khusus untuk Fahmi kita bawakan kruk as terbaru, itu hanya dipakai di motornya Fahmi dan Robby saja. Untuk tim lain belum,” ujar Bendol sang mekanik.

koizumi

“Untuk merek kita belum bisa buka karena masih rahasia. Tapi jelas ini punya bobot yang berbeda dan Torsinya juga lebih besar,” sambung Bendol.

Ngomongin torsi, ada Bendol mengaku motornya dapat angka 25nm, beserta horse power di angka 38hp.

“Tentu saja jadi lebih enak toh mas di tenaga bawah dan atasnya, jadi dapet semua. Apalagi buat karakteristik sirkuit Sentul, sangat berpengaruh,” tuturnya.

Bendol juga sedikit membuat Settingan karburator yang lebih kering. Maklum di sesi Superpole ini hanya perlu buat motor sekencang-kencangnya untuk 1 putaran, bukan kayak Race yang dipakai 20 putaran.

“Pilot jet 64 mas, lalu main jet 138 dan CDI Vortex kita kasih 1 klik lebih besar. Ini udah maksimal banget dan Settingan paling kering, tentu nanti kalau balap diubah lagi,” pungkasnya. BB1

Facebook Comments

You May Also Like