Terungkap ! Ini Penyebab Alex Marquez Bisa Spesial Diatas RC213V

BeritaBalap.com-Menjadi pertanyaan menarik, mengapa Alex Marquez bisa menjinakkan sekaligus mengoptimalkan pacuan Honda RC213V yang selama ini identik sulit dikendarai.

Begitu agresif dan sangat menguras fisik. Selama ini RC213V lebih identik dengan Marc Marquez yang bisa menaklukkannya, bahkan dominan dalam beberapa tahun belakangan.

BACA (JUGA) : Mantan Bos Tim Honda Sebut Bisa Saja Repsol Minta HRC Pertahankan Alex Marquez

koizumi

Lebih lanjut, disebut bahwa tes Misano pada bulan September menjadi titik balik Alex Marquez. Saat itu dihadirkan berbagai perangkat sesuai dengan hasil evaluasi bersama.

Dalam hal ini, Honda menghadirkan beberapa rangka, kemudian suspensi belakang yang juga baru, penyempurnaan perangkat elektronik dan mengubah jarak antar as roda untuk penyesuaian dengan postur Alex Marquez yang tinggi, sekira hampir 6 kaki (180-an cm)

BACA (JUGA) : Ini Penjelasan Bos HRC Soal Nakagami Yang Resmi Perpanjang Kontrak (2021)

Jadi setelah tes diantara 2 balapan di Misano, Alex menjelaskan bagaimana motor idealnya. “Saya ingin mengerem terlambat, berakselerasi lebih awal dan biarkan putarannya sedikit lebih baik. Ini akan menjadi motor yang sempurna, tetapi kamu harus tahu bagaimana memanfaatkan kekuatan yang kami miliki dan kehilangan sesedikit mungkin di area lain”.

“Sekarang saya memiliki lebih banyak pengalaman dan telah melakukan tes, saya berharap dapat memberikan indikasi yang lebih konkret dan melihat dimana kita dapat meningkatkannya, ”terang Alex Marquez. BB1

Facebook Comments

You May Also Like