BeritaBalap.com-The Rising Star. Bintang yang sedang gemerlap memberikan sinar. Nah, ini tim yang sedang bersinar meraih prestasi, yaitu Dua Satu Racing Team IRS FDR NHK RCB Proliner. Aktual, boleh diplot menjadi tim privateer terbaik dalam gelaran seri ke-5 Yamaha Cup Race 2018 di Pangkep, Sulawesi Selatan (18 Agustus).
Tentu saja, bicara privateer terbaik, maka parameter atau ukurannya berdasarkan prestasi. Itu mutlak hukumnya. Alhasil, jangan sembarang ngeklaim ya ! Apa bukti nyata prestasi Dua Satu Racing Team IRS FDR NHK RCB Proliner di YCR 2018 Pangkep yang diramaikan 210 starter ?
Fakta datanya sukses meraih podium juara kelas pemula A MP3 (150 cc) lewat petarung Yusril Ihza Mahendra. kemudian MP4nya finish ke-3 dengan petarung yang sama. Lanjut seeded MP1 di podium runner-up. Boleh jadi, jika ada akumulasi poin untuk keseluruhan kelas utama (MP1 hingga MP6), maka pasukan yang dikomandoi Hendra Malaha ini merebut juara umum. Kalahkan tim-tim pabrikan yang terlibat.
Oh ya, bagi yang belum paham dengan sosok Hendra Malaha selaku owner-team menjadi foto utama (gambar atas) berita ini. Yang berbaju hitam ya. Yang kulitnya yang lebih putih dari sebelahnya. Kalau yang sebelahnya (pakai topi) itu penasehat spiritual saja. Namanya Erol “Bobby”. Dia juga merangkap juru bicara. Tapi awas, kalau sudah ngomong sulit direm. Gas pol melulu. He he he he…
Yang pasti, mereka berdua koloaborasi kekuatan baru yang siap dan sudah menggetarkan dunia balap Pulau Celebes dan nasional. “Target kita dengan prestasi signifikan, maka dapat dilirik pabrikan. Doakan saja, mas, “tukas Hendra Malaha yang saat ini bermarkas di Pangkep Sulsel. Doi ini pengusaha sukses di berbagai bidang. Tidak perlu disebut ya usahanya. Nanti kepanjangan tulisan ini.
Yang pasti, Hendra Malaha yang selalu tampil slow alias low-profile ini berani mengorder mesin ke mekanik yang sedang naik-daun 2 tahun belakangan, Achos Lalang. Boleh jadi masukan dari penasehat spiritual lagi. Ha ha ha ha… Apapun itu, tim ini siap-sedia solid mendukung pabrikan Yamaha. Catat itu ya ! BB1 ,
Berikut Hasil Juara Para Pembalap Dua Satu Racing Team di Kelas MP1, MP3 & MP4 :