BeritaBalap.com-Musim 2024 ini, maka akan menjadi tahun ke-18 dari balapan bertajuk KTM Rookies Cup yang notabene dipersembahkan Dorna Sports dan disponsorin pabrikan KTM ini.
Diinvestigasi lebih lanjut, begitu banyak pembalap yang merupakan alumni atau jebolan dari KTM Rookies Cup. Untuk kompetisi 2024 ini, maka ada 43 pembalap jebolan KTM Rookie Cup yang ikut bersaing di level MotoGP, kemudian Moto2 dan Moto3.
Menjadi pertanyaan menarik, apakah ada pembalap Indonesia yang merupakan alumni KTM Rookies Cup yang masih aktif jalani 3 balapan tersebut tadi. Jawabannya adalah Mario Suryo Aji yang menjalaninya selama 3 tahun. Musim ini Mario Suryo Aji menjalani balap Moto2 bersama Honda Team Asia.
BACA (JUGA) : Tahun Berapa Veda Ega Pratama Bisa Masuk Moto3 Setelah Hadir Aturan Baru 2024 ?
Bicara hasil, maka selama 3 tahun bersaing di KTM Rookies Cup tersebut, Mario Aji berada di posisi ke-16 (tahun 2021), kemudian sebelumnya ke-11 (2020), sebelumnya lagi ke-16 (2019).
Adapun KTM Rookies Cup musim 2024 ini akan diikuti kembali oleh pembalap tanah air Veda Ega Pratama yang masih berusia 15 tahun. Ini tahun pertama petarung asal Gunung Kidul tersebut menjadi starter yang siap memacu KTM RC250R dan diklaim punya tenaga sekira 53 HP (Horse Power).
BACA (JUGA) : Ini Spesifikasi KTM RC250R Yang Akan Dipakai Veda Ega Pratama Dalam Rookies Cup 2024
Powernya diklaim lebih tinggi dari pacuan Honda NSF250 yang dipakai Veda Ega Pratama saat Asia talent Cup 2023 ataupun dari Honda CBR 250RR (ARRC 2023). BB1
Daftar Alumni KTM Rookies Cup Yang Masih Aktif
MotoGP :
Johann Zarco
Enea Bastianini
Raul Fernandez
Pedro Acosta
Brad Binder
Joan Mir
Fabio di Gianantonio
Miguel Oliveira
Jorge Martin
Moto2 :
Jaume Masia
Barry Baltus
Diogo Moreira
Filip Salac
Darryn Binder
Joe Roberts
Ayumu Sasaki
Marcos Ramirez
Mario Suryo Aji
Xavier Artigas
Deniz Öncü
Bo Bendsneyder
Ai Ogura
Zonta van den Goorbergh
Alex Escrig
Izan Guevara
Moto3 :
Tatchakorn Buasri
Ryusei Yamanaka
Filippo Farioli
Yakub Roulstone
Matteo Bertelle
Scott Odgen
Malaikat Piqueras
Ivan Ortola
Nuh Dettwiler
Luca Lunatta
David Muñoz
Taiyo Furusato
Joel Esteban
David Alonso
Collin Veijer
Jose Antonio Rueda
Daniel Holgado
Luca Lunatta