BeritaBalap.com-Dominasi duet underboner tim Yamaha LFN HP969 RCB Proliner NHK Navaro Racing Team, Fahmi Bassam dan M Murobbil Vitoni (Robby Sakera) memang terlihat jelas dan tegas dalam pagelaran seri perdana Kejurnas MRS 2024 (Mandalika Racing Series 2024).
Kenapa demikian ? Karena dalam 2 race utama, Fahmi Bassam menjadi yang terbaik. Memborong podium juara. Menyala Abangku..! Mantapnya, Robby Sakera juga podium ke-2 di race 1 dan superpole race serta ke-3 di race 2.
Sekilas informasi saja dna menjadi hal menarik, bahwa keduanya disupport mekanik yang berbeda. Fahmi Bassam diback-up tuner Raza “Subur”, sedangkan Robby Sakera dikawal kiliker Andri Boll.
Mereka yang pastinya disupport Haji Putra Rizky selaku pemilik tim terbukti konsisten merebut poin. Ini penting sekali dalam mendulang dan menjaga perbendaharaan poin.
Alhasil, Fahmi Bassam dan Robby Sakera berada di peringkat 1-2 dalam klasemen sementara UB150. Mereka berbeda 7 poin saja. Mengacu hasil akhir UB150 MRS 2024, memang perfoma Yamaha MX King begitu dominan. Kuasai klasemen sementara dari posisi teratas hingga 15 besar. Petarung Honda di urutan ke-16 dari total 23 starter yang terlibat. BB1
Klasemen Sementara UB150 MRS 2024 :