Cek Fakta, Arti Spesial Nomor Start #54 Veda Ega Pratama Yang Dipakai Di Red Bull Rookies Cup 2024

BeritaBalap.com-Pembalap potensial asal Gunungkidul Yogyakarta usia 15 tahun yang penulis anggap sebagai bintang saat ini dan semoga di masa depan dari pabrikan Honda, Veda Ega Pratama siap menjalani balap Red Bull MotoGP Rookies Cup 2024. Jadi ini balapan yang dipersembahkan Dorna Sports yang bekerjasama dengan KTM. Makanya pakai motor KTM RC250R.

Patut dipahami, kompetisi ini yang menjadi proyeksi petarung-petarung binaan Astra Honda Motor (AHM) dalam beberapa tahun belakangan. Nah, seri pertamanya di Jerez Spanyol tanggal 27-28 April nanti. Jadi bersamaan dengan putaran ke-4 MotoGP 2024.

Lebih lanjut, dalam kesempatan kali ini penulis mengungkap makna spesial dari nomor start #54 yang dipakai Veda Ega Pratama yang notabene lahir 23 November 2008. Alhasil, bukan soal ikut dalam balap bergengsi saja, tetapi mengungkapkan makna lain yang tersirat yang mungkin tidak banyak orang yang tahu.

koizumi

BACA (JUGA) : Ini Spesifikasi KTM RC250R Yang Akan Dipakai Veda Ega Pratama Dalam Rookies Cup 2024

Disebut spesial, karena memiliki arti penting yang berhubungan dengan ayahanda tercinta Sudarmono yang juga mantan pembalap nasional. Momon, sapaan akrabnya penulis kenal saat masih berstatus pemula di tim Yamaha Adhi Motor asal Purwokerto. Prestasinya begitu spesial di era tahun 2000-an. Selain balap bebek, juga sport 150, sport 250 dan supersports 600.

Sudarmono, ayahanda tercinta Veda Ega Pratama yang juga pemilik dan mentor langsung sekolah balap Mons 54 Private

Apa dong arti angka nomor start #54 yang dipakai Veda Ega Pratama tersebut ? Dalam hal ini, penulis menanyakan langsung kepada Sudarmono yang juga pemilik sekolah balap Mons54 Private yang paling moncer alias berkualitas saat ini dalam konteks melahirkan talenta muda berbakat. Yang pasti, ada makna harfiah dan juga makna psikologis dan makna membangun motivasi.

BACA (JUGA) : Adakah Rider Indonesia ? Ini 43 Alumni KTM Rookies Cup Yang Aktif 2024 Di MotoGP, Moto2 Dan Moto3

“Jadi 54 itu adalah tanggal dan bulan lahirku, Mas, Tanggal 5 April. Kebetulan kalau dijumlah menjadi 9. Jadi bilangan angka tertinggi. Angka 9 merupakan simbol penyelesaian karena merupakan angka terakhir dari angka satu digit (1-9) dan memiliki nilai tertinggi dari kelompok angka tersebut. Secara simbolis, angka 9 juga mewakili puncak kebijaksanaan dan pengalaman, “terang Sudarmono. BB1 (Ket FOTO : Istimewa)

Facebook Comments

You May Also Like