Bakal Banyak Bonus Buat Mekanik dan Pembalap di Road Race Kapolres Cup Championship 2024 Ponorogo (14 Juli)

BeritaBalap.com- Ayo bersiap ! Bakal banyak bonus buat mekanik dan pembalap diajang Road Race Kapolres Cup Championship 2024 Ponorogo yang siap tayang pada 14 juli mendatang. Gelaran balap tersebut akan berlangsung dilintasan NP Alun-Alun Ponorogo.

Pastinya, tidak melulu menjadi magnet bagi para pecinta adu kecepatan dan adrenalin saja, namun juga bakal memberi bonus spesial untuk mekanik maupun pembalap. H.David Surya Pratama, sebagai inisiator hajat balap tersebut menyatakan bahwa tujuan dari pemberian bonus ini adalah untuk memotivasi para pembalap dan mekanik agar memberikan yang terbaik dalam kompetisi.

“Kami ingin memberikan apresiasi lebih kepada para peserta dan mekanik yang telah bekerja keras mempersiapkan diri untuk event balap ini. Bonus ini adalah bentuk penghargaan kami atas dedikasi dan usaha mereka selama menjalani race,” ungkap Bos David sapaan akrabnya yang juga owner tim balap AMRF Jatim ini.

koizumi
H.David Surya Pratama,  inisiator Road Race Kapolres Cup Championship 2024 Ponorogo

Dengan adanya bonus ini, diharapkan para peserta tidak hanya terpacu untuk meraih prestasi, tetapi juga merasa lebih dihargai atas kerja keras dan dedikasi mereka. Mekanik, sebagai salah satu elemen penting dalam dunia balap motor juga tidak luput dari perhatian, karena peran mereka sangat krusial dalam menentukan performa motor dan keselamatan pembalap di lintasan.

Bonus yang disiapkan mencakup berbagai kategori, mulai dari bonus bagi juara di setiap kelas, bonus untuk mekanik terbaik, hingga masih banyak lagi. Selain itu, bakal hadir pula tambahan hiburan live DJ performance yang akan menambah keseruan balapan kali ini.

Ajang balap yang mengusung konsep “Berani Beda” ini tidak hanya menghadirkan kompetisi, tetapi juga dari sisi penghargaan dan apresiasi kepada seluruh pihak yang terlibat. Dengan adanya berbagai bonus menarik ini, diharapkan acara ini dapat menjadi inspirasi bagi kejuaraan-kejuaraan lainnya dalam memberikan penghargaan yang layak bagi para pelaku balap motor di Indonesia.

“Saya harap jalannya event kali ini bisa berlangsung meriah, apalagi ini adalah kesempatan yang jarang kita dapatkan, yaitu bisa menggunakan area sekitar Alun-alun Ponorogo untuk menggelar event balap. Jadi, untuk para pelaku balap yang akan meramaikan event ini dimohon untuk memaksimalkan potensi yang kalian miliki,” ungkap bos David.

Komandan AMRF Jatim ini lalu menambahkan, “Terimakasih untuk Bapak Bupati Ponorogo H. Sugiri Sancoko, S.E., M.M. dan AKBP Anton Prasetyo, S.H, S.I.K, M.Si beserta jajarannya yang sudah memberikan kesempatan kepada kami dan teman-teman hingga para pecinta otomotif khususnya balap motor utuk menggelar sebuah event Road Race,” imbuhnya.

So, jangan sampai terlewat mengikuti dan meramaikan ajang balap motor terbaik di Jawa Timur akhir pekan ini dengan konsep serta kemasan yang menarik untuk kalian semua. Edhot

Facebook Comments

You May Also Like