Fakta Dibalik Penyeragaman BBM Pertamax Turbo Dragbike Indonesia Tercinta

BeritaBalap.com-Yap ! penggunakan racing fuel jenis Pertamax Turbo bakal jadi babak spesial dalam kompetisi dragbike alias balap karapan nasional per-musim 2026. Disebut spesial karena regulasi ini merupakan jeritan lama para pemain, terkhusus untuk cerita balapan trek lurus 2023-2025.

Sebagaimana yang kalian tahu belum ada regulasi paten yang benar benar mengikat saat itu. Ada penyelenggara yang ke kanan, ada yang ke kiri, dan efeknya kalian sudah lihat sendiri. Soal bahan bakar wajib Pertamax Turbo ini yang akan kita bahas. Tentu saja, dari narasumber yang kompeten. Adalah Bayu Ucil selaku pemilik tim dragbike, juga saat ini sebagai bagian dari Komisi Dragbike PP IMI.

Bisa dibilang Bayu Ucil salah satu sosok paling vocal akan hal ini sebelumnya. Teriakannya selama ini karena merasakan, mengalami dan terjun langsung, juga terlibat dalam riset mutakhir agar tim tetap bersaing. Sebut saja 130 TU Injeksi, Sleep 200 Injeksi hingga MX 200 Injeksi yang disuntik BBM jenis Nitromethane dimana buat maintenance plus riset pastilah ora sedikit keluar duit.

koizumi

BACA (JUGA) : Hot News : Fix 3 Joki Dragbike Ini Bersama Tim Heboh “No Limit Racing Team” Musim Balap 2026 !

“Sebenernya dalam pembahasan regulasi musim ini saya dilibatkan Mas, dan itu salah satu usul saya soal bahan bakar menggunakan Pertamax Turbo, “buka juragan apparel RH57 tersebut yang juga spesial di musim ini karena mendapat amanah oleh IMI sebagai Komisi Dragbike.

“Banyak sekali kendala di bawah yang saya sampaikan buat dicari solusinya. Garis besarnya ya soal kesenjangan dan perjenjangan. Jika bahan bakar disamakan dan murah, Insya Allah balapan bakal ramai lagi. Sebenarnya yang menjadi pro-kontranya adalah dalam menentukan jenis bahan bakarnya biar bisa sama seluruh Indonesia, Mas. Penting untuk seragam, “tambah Bayu Ucil yang juga mantan joki dragbike.

BACA (JUGA) : Bursa Transfer Joki Drag 2026 Panas Dingin ! Piye Kabare Arya Supe ? Putus Atau Lanjut ?

Soal grade joki juga turut disorotnya, jadi ada penjenjangan dari pembalap rookie naik ke pemula berikut pemula ke Seeded, “Biar ada regenerasi Mas, jadi nggak putus, “tutupnya.

Oke ya mantap !  By the way, soal formasi joki squad RH57 musim balap 2026 masih digodok, tunggu saja info selanjutnya. L 1 H

You May Also Like