Magnet Spesialnya Doni Racing School (DRS35) Karena Efek Kolaborasi Niti Racing

BeritaBalap.com-Doni Racing School (DRS35 Academy) memang sudah spesial. Banyak pembalap yang dilahirkan disini. Sebut saja diantaranya yang bermain di level internasional seperti M Faerozi, Arai Agaska, Fadhil Musyavi, MK Ramadhipa, Bintang Pranata Sukma dan lain-lain.

Nah, konteks spesial tersebut makin spesial lagi dalam 2-3 tahun belakangan. Kalau kata pepatah : Pucuk Di Cinta Ulampun Tiba. Jadi bertemu dengan hal yang spesial hingga makin spesial seperti yang diharapkan selama ini

Yap, demikian soal kolaborasi antara Doni Racing School dan Niti Racing yang punya misi membawa pembalap Indonesia ke level dunia.  Dalam hal ini, para petarung muda yang potensial di DRS35 Academy memiliki kesempatan untuk diajak menuju kompetisi internasional di WorldSSP300 atau sekarang berubah menjadi kelas World Sportbike. Musim 2026 ini dengan formasi Felix PM dan Arai Agaska.

koizumi

BACA (JUGA) : Catatan Spesial 2025 Niti Racing : Punya Idealisme Tersendiri, Punya Ruang Publik Tersendiri, Punya Arah Spesial Tersendiri

Catatan penting juga, Doni Racing School itu sekolah balap yang punya tim balap yang konsisten bersaing di Kejurnas MRS ataupun Yamaha Sunday Race. Ini sudah berjalan beberapa tahun belakangan. Jadi Racing School yang punya tim balap sendiri yang bersaing di strata Kejurnas.

BACA (JUGA) : Haji Putra Rizky Perkenalkan Seragam Tim Balapnya Untuk ARRC 2026

Konteks terseburt yang membuat DRS35 Academy sudah spesial sebelumnya. Ketemu Niti Racing makin klop. Makin sedap. Apalagi Niti Racing juga punya tim nasional (Yamaha Niti Racing HDS) yang tahun 2025 lalu menghantar Arai Agaska Juara Nasional Kejurnas Sport 250 MRS 2025). So, kolaborasi Doni Racing School dan Niti Racing ini menjadikan konstruksi dan pondasi bangunan makin kuat.  BB1

You May Also Like