Sam Lowes Pastikan 100 Persen Pindah Moto2 (2018), Sudah 3 Tim Kasih Tawaran

Beritabalap.com-Pebalap MotoGP tim Aprilia, Sam Lowes menegaskan bahwa ia 100 persen akan kembali ke balap Moto2 untuk musim depan (2018). Tentu saja, keputusan ini mengacu pada manajemen tim Aprilia yang sudah mendepaknya dan digantikan oleh Scott Redding.

Yang menarik dari ungkapan Sam Lowes yang notabene berasal dari Inggris dan berusia 26 tahun, bahwa sudah ada 3 tim Moto2 yang ingin meminangnya. Sudah tidak bingung. Jadi tinggal pilih dan tanda-tangan saja. Hemmm.. mantap !

“Saya memiliki pilihan dengan tim yang memenangkan balapan tahun ini, jadi ini bagus. Kita semua ada disini karena kita menyukainya, namun kita semua tahu bahwa balap MotoGP itu sulit, jadi saya berusaha membuat situasi terbaik, “ujar Sam Lowes yang ada di posisi ke-25 dalam klasemen sementara MotoGP 2017 dan baru beroleh 2 poin saja.

koizumi

Salah satu tim yang diprediksi ingin merekrut Sam Lowes ialah Interwette yang ditinggal Thomas Luthi menuju tim Marc VDS Honda untuk MotoGP 2018. Juga KTM yang tahun ini konsen di Moto2. “Saat ini, kami memiliki 3 piihan utama dan ketiganya dengan sasis berbeda. Anda mungkin bisa menebaknya, “tambah Sam Lowes yang tahun lalu ada di posisi ke-5 dalam klasemen akhir Moto2. BB1

 

Facebook Comments

You May Also Like