Motorprix 2017 Sumatera : M. Irvansyah Putra Lubis Kunci Juara Nasional MP2 (125 cc)

Beritabalap.com-Di luar dari keberhasilan tim Yamaha yang berhasil menguasai podium di kelas MP2, M.Irvansyah Putra Lubis di seri Palembang ini berhasil mengunci gelar Juara Nasional Motoprix  2017 Region 1 Sumatera di kelas MP2 yang masih menyisahkan 1 seri.

Irvan unggul dengan perolehan 141 poin, sedangkan di posisi ke-2 ada Erwin Ridwansyah (Yamaha Bintang Centula 41RK OKU Timur) dengan pundi nilai 99. Jadi seperti di region-region lain, memang pacuan Jupiter Z-1 sulit digoyahkan. Begitu mendominasi.

“Pastinya seri ini saya sangat senang. Saat start dimulai saya sudah bisa berada di posisi depan. Saya tetap fokus dan menjaga ritme karena harus bisa mempertahankan poin. Saya akui Fedri Efendi berusaha untuk ke depan dan berhasil mengejar. Masuk 2 lap akhir saya mencoba untuk mengambil alih kembali, namun Fedri terus menutup dan saya tidak bisa mengejarnya. Terima kasih kepada seluruh tim, sponsor dan keluarga yang sudah memberikan support dan dukungan kepada saya sehingga di tahun ini saya bisa meraih gelar Juara Nasional Motoprix 2017 di kelas MP2,“ tegas M. Irvansyah Putra Lubis.

koizumi

“Hasil ini adalah kerjasama yang baik dari semua pihak mulai dari prinsipal, team, sponsor serta dukungan dari engine developer Gendut Racing Team dan juga dari Yamaha yang telah memfasilitasi mentor pembalap mulai dari psikologis, set-up suspensi dan riding style. Untuk ke depannya tim kami akan lebih fokus dan bisa menjadi juara bukan hanya di MP2 tapi di MP1 juga, “tukas Agus Susanto selaku Chief Education dan After Sales Service Officer Main Dealer Alfa Scorpii Medan (CEASSO MD Alfa Scorpii Medan). tim

Facebook Comments

You May Also Like