BeritaBalap.com-Langkah touring pengujian dayatahan silinder bore-up by TDR Racing untuk Yamaha XMax hingga kubikasi 300 cc sudah selesai. Rutenya Jakarta-Pangandaran (PP).
Semua berjalan sukses dan pastinya memuaskan. Baik dalam konteks dayatahan, power, torsi dan termasuk akselerasi yang diklaim hanya 9 detik mencapai 100 km/jam dengan bobot pengendara 96 kg. Wow..!
BACA (JUGA) : Selesai Sudah Touring Dayatahan, Silinder Bore-Up X-Max 300 Cc By TDR Racing Siap Dijual Dibawah 5 Juta
Nah, selanjutnya ada kabar spesial. Bahwa dalam kisaran hitungan 30-45 hari kedepan akan diproduksi dan masuk di Indonesia. Maksudnya siap dipasarkan dalam rentang waktu tersebut. Mantapnya, untuk 200 pembeli pertama, maka berhak memperoleh harga spesial Rp. 4,9 juta.
“Jadi harga tersebut termasuk blok piston dan injektor. Adapun bonusnya ialah oli mesin Vrooam VR70 kapasitas 2 liter. Adapula bonus lainnya ialah pemasangan gratis di TDR Technology Center Jakarta, “terang Yudo Handoko dari TDR Technology Center yang memang populer di media sosial karena network kuatnya di kalangan komunitas.
BACA (JUGA) : TDR Technology Center Buka Layanan Suspension Center, Yuk Cek & Tingkatkan Kinerja Sok Motor Anda !
Jadi yang berada di seputaran Jabodetabek, jika silinder XMax 300 ini sudah hadir, maka bisa segera meluncur ya ke TDR Technology Center, Jl. DR. KRT. Radjiman Widyodiningrat, Swadaya IV No.9, Cakung, Jakarta Timur, Jakarta 13470, Telp : (021) 4600030 atau kontak dulu HP : 0813 1970 2000.
Tapi sabar dulu ya. Portal BeritaBalap.com akan memberitakan dan mensharenya ke berbagai komunitas. BB1